Harga Daging Sapi di Tembilahan Stabil

Rabu, 12 Agustus 2015 - 09:52:41 wib | Dibaca: 2205 kali 

Gagasanriau.com Tembilahan – Hingga hari ini, harga daging sapi di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) khususnya di Kota Tembilahan masih stabil walaupun dikabarkan sebagian daerah terjadi berhentinya pasokan daging sapi. Hal tersebut dilontarkan Kadisperindag Inhil, Fahrolrozy melalui pesan singkatnya. Rabu (12/8). Ia mengatakan bahwa hingga hari ini harga daging di Tembilahan masih stabil. "Stabil,"kata Fahrolrozy singkat. Hal serupa juga disampaikan salah seorang penjual daging sapi di pasar tradisional Kota Tembilahan. "Harga daging sapi stabil sejak awal Idul Fittri lalu"ungkap Miskal pedagang daging di pasar tradisional Kota Tembilahan. Ia mengatakan bahwa hingga hari ini stok daging sapi pun masih mencukupidi pasar Terapung Selondang Kelapa, Jalan Yos Sudarso Tembilahan dimana setiap harinya memotong 2 ekor Sapi. “Harga per kilogramnya hingga saat ini masih Rp 120.000,”pungkasnya. Reporter Ragil Hadiwibowo


Loading...
BERITA LAINNYA