Parlemen

Bupati Ajak Masyarakat Perbanyak Sholat Malam, Berdoa dan Berzikir

GagasanRiau.com, Tembilahan - Bupati Indragiri Hilir HM Wardan mengajaknya masyarakat untuk perbanyak sholat malam, berdoa dan Berzikir. Karena kata Bupati pada 10 hari kedua Ramadhan ini Allah SWT membukakan pintu magfirah atau ampunan yang seluas-luasnya.

"Ini merupakan kesempatan yang diberikan oleh Allah SWT untuk mengurangi dosa-dosa yang telah kita perbuat," ungkap Wardan saat melaksanakan sholat tarawih di MUsholla At-tawab Jalan Mataram No 11 Tembilahan, Kamis (23/6/2016) malam.

Turut hadir pada kesempatan itu, Ketua TP-PKK Inhil Hj Zulaikhah Wardan, Kadis perikanan, Kaban BLH, Kaban BKD, Kadis Perindag, Sekretaris Sosial, Kabag Kesra, Sekcam, Lurah Kota,Tokoh masyarkat dan ustad Efendi,Lc.

"Untuk keutamaan 10 hari kedua Ramadhan seperti yang disebutkan di dalam hadist dari Abu Hurairah Radhiyallahu Anhu, di mana Ia berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda “Awal bulan Ramadhan adalah Rahmah, pertengahannya Maghfirah dan akhirnya Itqun Minan Nar (pembebasan dari api neraka). Karenanya Jangan sampai  melewatkan hari-hari penuh ampunan yang telah dijanjikan oleh Allah SWT dengan sia-sia," Tutur Wardan.

Pada waktu-waktu ini lah, lanjut Bupati, saat yang paling tepat untuk memperbanyak doa serta memohon ampunan kepada Allah SWT atas segala dosa-dosa yang telah kita lakukan di masa lalu agar diampuni dan dibebaskan dari hukuman.

"Dengan tulus memohon ampun dan bersungguh-sungguh serta bertobat dari hati yang terdalam, Insya Allah niscaya kita mendapatkan ampunan-Nya," pesannya.

Selain sholat tarawih berjamaah, Bupati juga menyempatkan untuk memberikan sedikit bantuan. ”Untuk bantuan yang lebih besar, mempersilahkan kepada pengurus untuk mengirimkan proposal ke Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Pemkab Inhil)," imbuhnya.

Terakhir Wardan mengungkapkan apresiasi kepada masyarakat sekitar karena jiwa kegotongroyongan masyarakat di sana sangat tinggi.

Sementara itu, Fauzi dan Sardi  selaku panitia mengucapkan terimakasih atas safari Ramadhan yang dilaksanakan.

Kami masyarakat mengucapkan Ribuan terimakasih dalam rangka safari ramadhan dan ramah tamah, untuk diketahui pembangunan Mushola " AT-TAWWAB " dibangun pada tahun 1984 bentuk surau pada 2000 dibangun permanen dan berkat  sumbangan masyarakat mataram. Setiap tahun dibenahi sarana prasarananya

"Rencana kami ke depan  Insyab Allah akan membangun rumah kaum,  ini sumbangan masyarakat yang kita kumpulkan disimpan di bank . Disamping itu juga kegiatan dilaksanakan diluar ramdhan mengadakan  magrib mengaji dengan jumlah mengaji atau murid  25 orang dan gurunya 6 orang," terangnya.

Humas/Daud M Nur


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar