Lingkungan

Gempa di Pasaman Bikin Pengunjung Mall Pekanbaru Berhamburan

Pengunjung menuruni tangga eskalator Mall Pekanbaru

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Gempa yang terjadi di Pasaman Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) membuat pengunjung Mall Pekanbaru lari berhamburan panik. Pasalnya getaran gempa terasa di lantai III pusat perbelanjaan tersebut. Namun meskipun getaran terasa lemah kontan hal ini membuat pengunjung yang kebanyakan kaum ibu-ibu lari terbirit-birit sambil menggendong anaknya.

Selang sekitar 3 menit getaran gempa sudah tidak terasa lagi, tetapi sebagian pengunjung ada yang tidak terperngaruh bahkan bertanya-tanya kepada sesama pengunjung lainnya.

kepanikan akibat getaran gempa ini pantauan GagasanRiau.Com Minggu sore hanya terjadi di lantai III saja. Pasalnya menurut salah satu pengunjung menyatakan bahwa untuk dilantai dasar tidak dirasakan. "Tak ada yang tau bang, karena ada orang di lantai III saja yang lari-lari makanya kami tau ada gempa" kata salah seorang pengunjung. Namun situasi 15 menit kemudian para pengunjung seperti baisa.

Dirilis dari situs resmi Badan Meterologi Klimatologi Geofisika (BMKG) dirilis bahwa telah terjadi gempa di Pasaman Sumbar pada pukul 16:31:58 kedalaman 10 Km di wilayah barat Barat Daya.

Reporter Ginta Gudia


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar