Daerah

Patut Diusut, Pemko Pekanbaru Tertutup Kelola Dana Rakyat

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Penggunaan anggaran oleh Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru patut dicurigai dan perlu pengusutan lebih lanjut oleh pihak-pihak penegak hukum maupun pemerintah pusat. Pasalnya Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) Riau mengungkapkan data-data yang mengejutkan.

Dimana disebutkan Fitra Riau melalui rilis pers kepada GagasanRiau.Com Jumat (22/7/2016) tidak ada transparansi dalam pengelolaan keuangan Pemko Pekanbaru. Dimana diungkapkan Koordinator Fitra Riau, mencatat sampai semester I tahun 2016, terdapat beberapa persoalan yang menunjukkan buruknya kinerja Pemko Pekanbaru.
 
"Pertama, terkait dengan persoalan sampah yang tidak kunjung tuntas. Kedua terkait dengan terancam mandegnya pembangunan fasilitas sarana dasar publik, dengan dalih minimnya anggaran bahkan Pemko Pekanbaru mengakui pertengahan tahun ini terjadi kekosongan kas daerah" ungkap Usman.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar