Daerah

Kinerja PD Pembangunan Milik Pemko Hujan Kritikan

[caption id="attachment_3561" align="alignleft" width="300"]Heri Susanto Direktur PD Pembangunan Heri Susanto Direktur PD Pembangunan[/caption]

gagasanriau.com Pekanbaru-Kalau berbicara mengenai alat transportasi umum masyarakat kota Pekanbaru, Trans Metro Pekanbaru atau sering di singkat dengan TMP mungkin tak akan pernah ada habisnya. Dimulai dari Plat BE nya, supir yang ugal-ugalan, penambahan koridor serta armada TMP dalam ukuran kecil, pramugara yang curang hingga sepinya peminat yang menggunakan armada terbaru dari alat ini.

Di jumpai di kantor Walikota Pekanbaru 24/7/2013 Direktur PD pembangunan, Heri Susanto selaku penanggung jawab operasional TMP ini mengklaim bahwa sampai saat ini pihaknya telah berupaya semaksimal mungkin untuk memperbaiki system yang salah selama ini.

“Kami lagi berupaya, bulan ini plat nya sudah berganti menjadi BM, semua itukan perlu proses” jelasnya saat gagasanriau.com menanyakan masalah plat BE yang masih melenggang di sepanjang jaln di kota prkanbaru ini.

TMP yang sepi penumpang apalagi armada baru yang melewati jalan-jalan yang selama ini tak pernah terjamah oleh angkutan umum  juga menjadi sorotan tajam, hal ini berkaitan dengan kerugian yang bias di dapat oleh pemko.

“Sekarangkan bulan puasa, banyak anak yang libur sekolah, jadi ya seperti itu, tapi lumayan juga penumpang sekarang saja bias mencapai 3000 orang perhari,”ungkapnya.

Selain itu mengenai kerugian Heri menjawab dengan enteng bahwa tidak semua pihak mau rugi, semaksimal mungkin pihaknya akan tetap berupaya untuk menekan angka serta menarik perhatian penumpang agar selalu mau menggunakan TMP dari pada kendaraan lain.

“Kerugian belum di rasakan sebab kan baru sebulanan beroperasi  jadi belum ada lah, kami akan selalu mengevaluasinya lah, sedangkan kalo di Tanya targetnya kapan bisa menguntungkan ya maunya sehari beroperasi udah menguntungkan” jelasnya.

“Sedangkan untuk armada sendiri, belum ada penambahan karena yang sekarang aja baru beroperasional bagaimana mau menambahnya. Dan untuk koridor yang kemaren belum bisa beroperasional sekarang sudah beroperasional semua seperti di kecamatan Rumbai dan Rumbai Pesisir” tambahnya lagi.

Dian Rosari


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar