Olah Raga

Raih Juara Umum II, Yonko 462 Paskhas Sambut Tim Pulanggeni Figther

Ilustrasi
GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Batalyon Komando 462 Paskhas melaksanakan tradisi penyambutan kepada Atlet Taekwondo Batalyon Komando 462 Paskhas yang telah berhasil meraih juara umum II pada Kejuaraan Nasional Taekwondo Piala Dharma Waskita Kodam IV / Diponegoro. Jumat (13/03).
 
Tradisi penyambutan ini diberikan sebagai bentuk Penghargaan  dan penghormatan kepada para prajurit Yonko 462 Paskhas yang telah berhasil memberikan prestasinya untuk nama baik satuan. 
 
Adapun perolehan Juara umum II prajurit Yonko 462 Paskhas pada kejuaraan Nasional Piala Dharma Waskita Kodam IV / Diponegoro yaitu terdiri dari 1 medali emas oleh Pratu Syangkot Bayu Segara dan 2 medali perak oleh Praka Alfika Rahman dan Pratu Rahmat Susilo.
 
Pada waktu yang sama, atlet Taekwondo Junior 462 Paskhas juga berhasil mengharumkan nama Bangsa Indonesia dengan membawa 1 medali emas yang diraih oleh Tiara Ayu S.P merupakan Putri dari Serka Haryadi, 2 medali perunggu oleh Ikbal dan Hilal Alwi Lubis merupakan Putra dari Serka Abdullah Lubis pada kejuaraan 2 ND GEWINN ASEAN SCHOOLS INTERNATIONAL TAEKWONDO CHAMPIONSHIP 2020 dilaksanakan pada tanggal 6 s/d 8 Maret 2020 di Venue : MRSM Transkrian Pulau Pinang, Malaysia.
 
Danyonko 462 Paskhas Letkol Pas Yoseph M. Purba, MAvnMgt, MMS, pcsc menyampaikan ucapan terimakasih dan rasa bangganya atas segala prestasi yang telah diraih, sehingga bisa bersaing bukan hanya tingkat Nasional tapi juga ditingkat  Internasional.


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar