Daerah

90 Persen Azlaini Agus Melakukan Penamparan

[caption id="attachment_5475" align="alignleft" width="300"]Azlaini Agus Wakil Ketua Ombudsman RI Azlaini Agus Wakil Ketua Ombudsman RI[/caption]

gagasanriau.com, Pekanbaru - Majelis Kehormatan (MK) Ombudsman RI datang ke Pekanbaru, Riau untuk mencari fakta kasus dugaan penamparan terhadap seorang staf bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru. Hasilnya, sebanyak 90 persen fakta menunjukan benar terjadi penamparan yang dilakukan Wakil Ketua Ombudsman non aktif, Azlaini Agus.

Demikian disampaikan, Ketua Majelis Kehormatan Ombudsman, Masdar F Masudi kepada wartawan di Hotel Pangeran, Pekanbaru, Kamis (7/11/13). Tim pencari fakta ini sudah dua hari berada di Pekanbaru dalam rangka mengumpulkan bukti-bukti dugaan penamparan. Hari ini merupakan hari terakhir.

"Hasil yang kita dapatkan dari sejumlah saksi termasuk korban, 90 persen kita mendapatkan informasi adanya penamparan itu," kata Masdar F. Masudi.

Masdar menjelaskan, Majelis Kehormatan Ombudsman yang turun ada lima orang. Mereka bertugas memintai keterangan kepada korban Yana Novia (20), pegawai PT Gapura Angkasa. Disamping itu juga meminta keterangan kepada PT Angkasa Pura II, dan perwakilan Garuda Indonesia di Pekanbaru.

"Walau sudah mendapatkan fakta cukup, hasilnya akan direkomendasikan ke Ombudsman paling cepat tujuh hari ini," kata Masdar, seperti dirilis detik.com.

Sebagaimana diketahui, Azlaini diduga melakukan penamparan terhadap staf PT Gapura, Yana di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru. Azlaini emosi, karena pagi itu pesaawat Garuda tujan Bandara Kuala Namu, Sumut mengalami keterlambatan.

Alasan pihak Garuda, saat itu pilot tengah meminta kepastian cuaca terkait adanya letusan Gunung Sinabung. Untuk mendapatkan kepastian itu, pesawat tertunda 30 menit. Sementara penumpang sudah masuk dalam bus, namun bus tidak juga berjalan.

Di sanalah Azlaini emosi karena tak ada keterangan dari pihak Garuda. Sial bagi Yana saat memberikan penjelasan, diduga ditampar Azlaini dengan lengan kirinya.

Detik.com


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar