Mendagri: "Pemda Tak Serius Atasi Masalah Asap"

Rabu, 19 Februari 2014 - 13:09:23 wib | Dibaca: 1995 kali 

Gagasanriau.com ,Pekanbaru-Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi ketika menghadiri dan melantik Gubernur Riau Annas-Andi Rachman pada hari ini Rabu (19/2/201s) mulai gerah dengan kondisi Riau yang diselimuti asap.

Bahkan ia menilai Pemerintah Daerah lalai dan tidak bersinergi dalam mengatasi dan mencegah terjadinya kabut asap yang sudah hampir dua bulan melanda negeri Lancang Kuning ini.

"Bencana asap sudah menjadi musibah  tahunan, dimana setiap tahun pasti selalu ada kabut asap yang terjadi dari dampak kebakaran hutan. Jadi sudah sewajarnya Pemprov segera bentuk organisasi dan tim-tim yang bisa menyelesaikan persoalan ini," ujar Gumawan, Rabu (19/2), usai melantik Gubernur Riau yang baru di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR).

Dan hal ini disebabkan karena selama ini masing-masing kepala daerah, mulai dari Bupati dan Walikota se-Provinsi Riau, masih kurang bersinergi untuk menyudahi permasalahan kabut asap. Katanya lagi ini dilihat, karena tiap tahunnya Provinsi Riau selalu dikepung oleh kabut asap.

"Selama ini Pemerintahan Provinsi Riau juga terkesan penanggulangan masalah kabut asap dilakukan ketika musibah sudah terjadi saja. Seharusnya jangan tunggu  asap itu ada, baru kita sibuk. Seharusnya dari jauh-jauh hari dipersiapkan segala sesuatu agar jangan terjadi lagi kebakaran lahan, yang menyebabkan kabut asap dimana-mana,"sindirnya.

Gumawan juga mengingatkan kepada seluruh perusahaan-perusahaan yang terlibat pembakaran lahan, harus betanggung jawab. "Jangan pandainya hanya membakar saja!"tutupnya.

Dian Rosari


Loading...
BERITA LAINNYA