Sungai Duku Tercemar Limbah Rumah Tangga

Selasa, 23 Desember 2014 - 08:12:45 wib | Dibaca: 2555 kali 

Gagasanriau.com Pekanbaru-Menurut hasil penelitian mahasiswa Universitas Riau Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan yang melaksanakan Praktikum di Pelabuhan Sungai Duku Kecamatan Limapuluh Kelurahan Sei Duku Pekanbaru, menyatakan bahwa air dari sungai duku tersebut sudah tercemar oleh limbah rumah tangga penduduk setempat.

Kegiataan Praktikum kampus yang dipimpin oleh Dosen Perikanan Jurusan Manajemen Sumber Daya Perikanan yaitu Ir. Eko Purwanto, Msi. bersama mahasiswanya berhasil menganalis secara visual bahwa sungai tersebut tidak sehat untuk dikonsumsi.

"Secara visual sungai ini memang tercemar dan tidak sehat untuk di konsumsi, terutama oleh limbah rumah tangga dan ini dapat mengakibatkan biota air berkurang hingga mengganggu ekosistem yang hidup di air"kata Dodo Prakoso Senin (22/12/2014) kepada Gagasanriau.com memaparkan.

Dijelaskan legih jauh oleh Dodo Prakoso, Mahasiswa Fakultas Perikanan dan ilmu kelautan, penyebab tercemarnya sungai tersebut adalah akibat penduduk sering membuang sampah ataupun limbah rumah tangga ke sungai belum lagi sumbangan limbah dari tapung hulu sehingga berakibat pada pencemaran sungai dan jika hal ini terus di biarkan maka akan bisa mengancam kelangsungan ekosistem di sungai.

Dodo berharap kepada masyarakat setempat untuk dapat membuat tempat pengumpulan limbah rumah tangga di darat yang nantinya dapat di kondisikan kemana limbah ataupun sampah akan di buang.

Hal ini menurut Dodo lagi, agar ekosistem biota air tetap terjaga dan pencemaran dapat diminimalisir dan menjadi perhatian yang serius oleh pemerintah untuk kepedulian terhadap pelestarian kelangsungan lingkungan hidup dan ekosistem ikan di air.

Manatap Hatigoran


Loading...
BERITA LAINNYA