Gagasanriau.com. Kateman Inhil - Setelah melakukan penutupan HUT ke-66 Kecamatan Kateman ,Kabupaten Inhil Sabtu malam (3/1/15) ,keesokan harinya Buapti Inhil H.M Wardan melanjutkan kegiatan jalan santai Minggu (4/1/2015).
Jalan santai tersebut diikuti oleh pelajar, masyarakat Sungai Guntung Kecamatan Inhil, para pejabat eselon, camat serta unsur upika, dan tidak lupa pula pada jalan santai tersebut tampak Wardan ditemani Istri."Kita baru saja melaksanakan kegiatan gerak jalan santai bersama pelajar dan masyarkat Kateman, Alhamdulillah ramai dan berjalan dengan lancar," ungkap Wardan.
Setelah melakukan jalan santai, Wardan kembali melanjutkan agenda lainnya seperti Pelepasan Papan Plang Nama Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Kecamatan Kateman, serta melakukan peninjauan pembangunan yang sedang berlangsung di Rumah Daerah Tengku Sulung dan Masjid Raya Kecamatan Kateman. "Setelah Jalan Santai, kita langsung meresmikan LAMR dan melakukan peninjauan beberapa bangunan di Kecamatan Kateman," imbuhnya.
Harapan Wardan kepada masyarakat Kateman untuk ikut bersama-sama menjaga apa yang telah dibangun oleh pemerintah daerah (Pemda),"Mari kita jaga bersama-sama apa yang telah dibangun oleh pemda, karena itu milik kita bersama" tegas Wardan.
Humas/Ragil Hadiwibowo