Polda Riau Diserbu Papan Bunga, Masyarakat Dukung Polri Jaga Persatuan dan Kebhinnekaan

Kamis, 04 Mei 2017 - 16:17:33 wib | Dibaca: 2507 kali 
Polda Riau Diserbu Papan Bunga, Masyarakat Dukung Polri Jaga Persatuan dan Kebhinnekaan
Berbagai ucapan dan dukungan melalui Papan Bunga di Polda Riau Kamis pagi (4/5/2017)

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Tidak hanya Markas Besar (Mabes) Polri saja yang mendapat ucapan selamat dari masyarakat berupa papan bunga. Ternyata pada Kamis pagi (4/5/2017) Mapolda Riau juga diserbu papan bunga dengan ukuran besar. Papan bunga tersebut berisi ucapan selamat dan dukungan kepada polisi untuk terus menjaga persatuan dan keutuhan NKRI.

Kapolda Riau Irjen Pol Drs Zulkarnain terkejut atas kedatangan papan bunga tersebut. Pasalnya ia saat papan bunga itu dipasang sedang kegiatan dan berada di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Kontan hal ini menurut sumber dari Pelayanan Masyarakat (Penmas) Polda Riau membuat Irjen Pol Drs Zulkarnain Adinegara terharu.

"Persatuan dan kesatuan sebagai sesuatu yang memang harus kita dukung bersama" katanya kepada wartawan Kamis (4/5/2017).

Selain itu juga Kapolda Riau mengapresiasi setinggi-tingginya atas kiriman bunga bunga atau papan bunga yang mengingatkan kita akan betapa pentingnya persatuan dan kesatuan.

"Keutuhan NKRI dan Kebhinnekaan dan itu semua tanggungjawab seluruh lapisan masyarakat. Tidak hanya tanggung jawab TNI Polri tapi seluruh stake holder dari DPRD, Pemerintah Daerah, Universitas, LSM dan Ormas. Sesungguhnyalah kita harus betul betul konsent terhadap NKRI dan Kebhinekaan” ujar Kapolda.

Karangan bunga ini kata Kapolda Riau, sebagai bentuk dukungan moril kepada polisi dan seluruh pemangku kebijakan pemerintah yang masih menjunjung persatuan dan kesatuan dalam kebhinekaan serta menolak radikalisme.

Editor Arif Wahyudi


Loading...
BERITA LAINNYA