Kapolda Riau : Bripka (Anumerta) Hendra Saut Parulian Sibarani Sosok Pekerja Keras dan Menginspirasi

Ahad, 22 Desember 2019 - 14:35:33 wib | Dibaca: 2476 kali 
Kapolda Riau : Bripka (Anumerta) Hendra Saut Parulian Sibarani Sosok Pekerja Keras dan Menginspirasi
Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Kapolda Riau saat memimpin upacara kemiliteran pemakaman personil Brimob yang gugur di Papua

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Bripka (Anumerta) Hendra Saut Parulian Sibarani, personil Brimob Polda Riau yang gugur pada 18 Desember 2019 saat bertugas dalam Operasi Aman Nusa Satu di Polda Papua diberikan kenaikkan pangkat luar biasa Anumerta setingkat lebih tinggi dari pangkat yang disandang sebelumnya.
 
Pahlawan Bhayangkara sejati ini menjadi inspirasi bagi korps jajaran Polda Riau karena dinilai sosok pekerja keras dan bertanggungjawab setiap tugas yang diberikan kepadanya.
 
"Dengan kepergian almarhum, kita semua kehilangan sosok anak bangsa terbaik yang selalu memegang teguh sumpah dan jabatan sebagai anggota Polri, setia kepada negara kesatuan republik Indonesia (NKRI)" ungkap Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi saat membacakan amanat pada upacara pemakaman Bripka Anumerta Hendra di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pekanbaru pada, Minggu pagi (22/12/2019).
 
Atas pengabdiannya selama bertugas di Polri, kata Agung lagi, upacara secara kemiliteran yang diselenggarakan itu sebagai wujud penghargaan dan penghormatan dari negara atas jasa dan pengorbanan almarhum semasa mengabdi di jajaran korps bhayangkara.
 
"Kepergian almarhum sangat mengejutkan kita, khususnya keluarga yang ditinggalkan, namun sebagai umat beragama yang percaya akan kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa tentu kita dapat menerima cobaan ini dengan ikhlas bahwa semua ini terjadi atas kehendak dan Keputusan Nya" kata Agung.
 
Agung juga bersama jajarannya selain menyampaikan rasa bela sungkawa kepada keluarga almarhum, sebagai tali asih orang nomor satu di jajaran bhayangkara di Riau ini memberikan satu unit rumah kepada Hotmaida S, istri dari Bripka Anumerta Hendra Saut Parulian Sibarani.
 
Bripka Anumerta Hendra ini pada Minggu pagi (22/12) jenazahnya diserahkan pihak keluarga kepada negara dalam hal ini Polda Riau. Jenazah almarhum saat itu dimakamkan dengan upacara militer.
 
Baca Juga : Sebagai Tali Asih, Kapolda Riau Berikan Rumah Kepada Istri Brimob Yang Gugur di Papua
 
Pada Minggu pagi, saat ratusan iring-iringan jajaran korps bhayangkara bersama tamu undangan lainnya mengantar jenazah dari Mapolda Riau ke TMP Pekanbaru dengan cara berjalan kaki sejauh 3 kilometer itu menarik perhatian masyarakat Kota Pekanbaru.
 
Minggu pagi itu adalah Car Free Day, sontak para masyarakat yang awalnya berolahraga menghentikan kegiatan seakan memberikan penghormatan kepada almarhum yang gugur bertugas menuju perisitirahan terakhirnya.  
 
Pada upacara pemakaman itu selain dihadiri ratusan korps bhayangkara dari jajaran Polda Riau, mulai dari Polres hingga Kapolsek seluruh Polresta Pekanbaru juga tampak hadir Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution, perwakilan dari TNI AU, TNI AD, TNI AL serta dari Kejaksaan. Dan juga hadir seluruh jajaran korps Brimob, kesatuan tempat Bripka Anumerta Hendra Saut Parulian Sibarani ditugaskan.
 
Berdasarkan data yang berhasil dirangkum, Bripka Anumerta Hendra ini sosok yang hobi belajar dan menyenangi tantangan. Dalam karirnya di Polri ia pertama kali mengikuti Pendidikan Pembentukan (Diktuk) Brigadir Brimob tahun 2007 di Pusat Pendidikan Watukosek Pasuruan, Jawa Timur.
 
Selanjutnya ia mengikuti Pendidikan Kejuruan yakni Dasba Brimob 2007 di Pusdik Watukosek, pelatihan kemampuan Brimob Bidang Resmob tahun 2011. Kemudian pada tahun 2018, ia mengikuti Dikbangspes Brimob Pelopor.
 
Secara karir, pangkat pertamanya Brigadir Dua (Bripda) pada tahun 2007, pada 2011 pangkatnya naik setingkat menjadi Briptu dan tahun 2015 Brigadir hingga ia gugur saat menjalani tugas di Papua menjadi Brigadir Kepala.
 
Penempatan pertamanya di Polda Riau pada tahun 2007, selanjutnya ia ditempatkan di Brigadir Sat Brimob, dan menjadi anggota Peleton IV Batalyon A Pelopor.
 
Ia pernah mengikuti Operasi Mantap Praja Rencong di Polda Aceh tahun 2012. Hingga akhirnya ia gugur tugas dalam Operasi Aman Nusa 1 di Polda Papua tahun 2018 ini.

Loading...
BERITA LAINNYA