Anggota DPRD Pekanbaru ini Pimpin Aspphami

Selasa, 21 Juli 2020 - 22:08:54 wib | Dibaca: 792 kali 
Anggota DPRD Pekanbaru ini Pimpin Aspphami

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU -Asosiasi Perusahaan Pengendali Hama Indonesia (Aspphami) Kota Pekanbaru akan segera merancang Rencana Kegiatan Daerah (Rakerda) dalam waktu dekat.
 
Asosiasi yang saat ini dipimpin oleh Roni Paslah itu menjadi wadah dan komunikasi informasi yang memfasilitasi berbagai perusahaan pengendalian hama di seluruh Indonesia yang berbasis pengendalian hama, vektor penyakit dan kesehatan lingkungan.
 
"Agenda minggu depan akan membuat Rakerda yang bertujuan untuk membuat rencana kerja dalam setahun hingga lima tahun kedepan," kata Roni usai melakukan pertemuan dengan anggota di Kantor DPRD Kota Pekanbaru, Senin (20/7/2020).
 
Kedepan, Aspphami juga akan bekerjasama dengan beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) seperti Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan untuk memutuskan peredaran Virus Corona (Covid-19).
 
"Untuk penyemprotan disinfektan itu dikerjakan oleh pekerja yang sudah memiliki sertifikat dan berpengalaman, karena Aspphami adalah bidang yang menangani itu," imbuhnya.
 
Dalam rentang waktu dekat, sebut Roni, Aspphami akan turun langsung ke sekolah untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan. "Ini untuk menjamin kenyamanan anak-anak dalam bersekolah, dan terutama Covid-19 ini jika tidak diantisipasi dari awal maka akan repot," singkatnya.
 
Selain itu juga kata Roni, agar organisasi tersebut memberikan kontribusi kepada masyarakat dalam mengatasi soal penyakit menular. Dengan demikian masyarakat Kota Pekanbaru dapat mengantisipasi terjadinya penularan berbagai penyakit.

Loading...
BERITA LAINNYA