Putus Penyebaran COVID-19, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru Minta Koleganya Jangan Lakukan DL Dulu

Selasa, 08 September 2020 - 15:29:40 wib | Dibaca: 833 kali 
Putus Penyebaran COVID-19, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru Minta Koleganya Jangan Lakukan DL Dulu
Aidil Amri, Ketua Fraksi Demokrat DPRD Kota Pekanbaru

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Meskipun terjadi peningkatan jumlah positif Covid-19, namun Anggota DPRD Kota Pekanbaru tetap melaksanakan tugasnya dengan melakukan agenda kunjungan kerja ke luar daerah. Akan tetapi hal ini membuat salah seorang Anggota DPRD Kota Pekanbaru khawatir terhadap rekan lainnya di DPRD.
 
"Kita memang diperbolehkan keluar kota, tapi kalau bisa teman-teman jangan melakukan perjalanan terbang. Terlebih daerah seperti Jakarta sangat mengkhawatirkan. Jika memang melakukan perjalanan dengan pesawat harus dilakukan isolasi mandiri dahulu selama 14 hari," kata Anggota DPRD Kota Pekanbaru Aidil Amri kepada wartawan, Selasa (8/9/2020).
 
Ditegaskan Politisi Partai Demokrat ini, memang agenda kunjungan kerja itu adalah untuk kepentingan masyarakat dalam menghasilkan produk peraturan daerah yang baik. Akan tetapi dalam kondisi saat ini kunjungan keluar daerah terlebih ke Jakarta adalah sebuah langkah yang harus dipertimbangkan matang-matang, mengingat resikonya cukup tinggi.
 
"Kita selaku perwakilan rakyat harus patuhi aturan pemerintah ini. Tidak masyarakat saja. Anggota DPRD pun harus patuh juga, jangan kita melarang atau mengimbau masyarakat tidak keluar rumah, tapi kita terbang-terbang juga," ungkap Aidil.
 
Jika memang diharuskan dilakukan kunjungan kerja, tambah Aidil Amri, para legislator diharapkan dapat mengunjungi kota yang dapat ditempuh dengan jalur darat dan tetap menerapkan protokol kesehatan.
 
"Tetap waspada, pekerjaan kita penting namun tentu lebih penting lagi memutus mata rantai virus ini," pungkasnya.
 
Karena dengan tidak adanya kesadaran bersama untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 ini, akan menjadi masalah baru bagi pemerintah. Selain itu juga katanya akan menjadi permasalahan yang seharusnya menjadi tugas bersama dalam memutus mata rantai penularan COVID-19 ini.
 
Pasalnya hingga kini angka penularan COVID-19 in belum mengalami penurunan dan para tenaga kesehatan sudah kelabakan melayani para pasien terjangkit COVID-19.

Loading...
BERITA LAINNYA