Samsat Pinggir Gandeng Kader Karang Taruna Pelopor Taat Pajak

Sabtu, 17 September 2022 - 11:11:41 wib | Dibaca: 545 kali 
Samsat Pinggir Gandeng Kader Karang Taruna Pelopor Taat Pajak
Kepala Unit Pengelolaan Samsat Pinggir, Yulyanto, foto bersama M Andri ST, Ketua Karang Taruna Riau

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Samsat Pinggir gandeng kader-kader Karang Taruna untuk menjadi pelopor taat pajak serta menggandeng Koperasi dan unit-unit usaha organisasi kepemudaan.

Kepala Unit Pengelolaan Samsat Pinggir mengatakan, pihaknya mengandeng organisasi kepemudaan tersebut untuk mempermudah masyarakat melunasi tunggakan atau membayar pajak kendaraannya tepat waktu. 

"Sebagai upaya untuk memudahkan masyarakat dalam membayar pajak kendaraannya," ungkap Yulyanto, Jumat, malam 16, September, 2022, melalui keterangan persnya.


Kerjasama ini sangat penting, kada Yulyanto, untuk mensosialisasikan taat pajak secara masif keseluruhan masyarakat Pinggir. 

Bukan hanya sosialisasi taat pajak, unit Karang Taruna siap membantu memberikan pinjaman kepada masyarakat pemilik kendaraan yang belum punya dana untuk membayar pajak kendaraan yang tertunggak.

Pinjaman tersebut menurut Yulyanto bisa diangsur oleh masyarakat ke Koperasi Karang Taruna atau unit-unit usaha organisasi kepemudaan tersebut.

Sementara itu, M Andri ST, Ketua Karang Taruna Riau menyambut baik terobosan kerjasama tersebut, karena menurutnya kendaraan bermotor salah satu transportasi masyarakat kecil dalam menjalankan usahanya dan tidak semuanya dapat melunasi pajak kendaraannya tepat waktu.

"Kerja sama ini dilakukan juga dalam rangka membantu pemerintah dalam mengejar target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan juga membantu masyarakat kecil pemilik kendaraan bermotor yang kesulitan membayar pajak kendaraannya," ungkap M Andri yang juga putra Gubernur Riau, Syamsuar.

Andri juga sembari berharap, kerja sama ini hendaknya memberikan dampak langsung atas kemajuan daerah, dia berpesan kepada masyarakat untuk membayar pajak kendaraannya serta turut serta mengawasi penggunaannya.


Loading...
BERITA LAINNYA