Rosman Malomo Wabup Inhil Harapkan Getah Palem Juga Ada di Pelosok Daerah


Dibaca: 3446 kali 
Senin, 25 April 2016 - 09:29:44 WIB
Rosman Malomo Wabup Inhil Harapkan Getah Palem Juga Ada di Pelosok Daerah Wabup Inhil saat menghadiri Getah Palem

GagasanRiau.Com Tembilahan - Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H Rosman Malomo mengharapkan gerakan Tembilahan pakai helm (Getah Palem) juga diterapkan di pelosok daerah bagi pengendara sepeda motor.

Hal tersebut bertujuan agar gerakan Getah Palem ini memasyarakat hingga ke seluruh wilayah Bumi Seribu Jembatan tersebut tentang pentingnya menjaga keselamatan dalam berkendara.

"Kita sangat apresiasi program Polres tersebut, karena menurut saya, ini merupakan suatu yang wajib dilaksanakan demi keselamatan berkendara," sebut Rosman pada saat launching program Polres Inhil, Minggu (24/4/2016).

Dikatakan Wabup lagi Getah Palem di satu sisi memang sudah ada undang-undang yang mengatur memakai helm, juga merupakan kebutuhan dan kelengkapan dalam berkendara.

Sementara itu, senada dengan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Inhil, Dani M Nursalam juga ikut mengapresiasi program "Getah Palem" dapat tersampaikan ke pelosok daerah, sehingga masyarakat akan mengerti dan senantiasa tertib dimanapun berada.

"Kita berharap program Getah Palem bisa juga sampai ke pelosok daerah, karena setiap kita memakai kendaraan pasti kita berkebutuhan dengan pengamanan diri, jadi dimanapun lokasi kita berada, asal kita sudah berkendara kita harus pakai helm, kita biasakan dari dini tertib, demi keselamatan kita juga" ujar Dani.

Humas/ Daud M Nur


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker