Pertemuan Anggota DPRRI-Polda Riau Bahas SP3 Perusahaan Tertutup Bagi Wartawan


Dibaca: 4291 kali 
Selasa, 02 Agustus 2016 - 11:32:51 WIB
Pertemuan Anggota DPRRI-Polda Riau Bahas SP3 Perusahaan Tertutup Bagi Wartawan

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Awalnya dikatakan akan dilakukan transparan,  akhirnya pertemuan anggota DPR RI dengan jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Riau di Ruang Tribarata Markas Polda Riau, Selasa (2/8/16) tertutup bagi wartawan.

Pada Senin (1/8) kemarin, Masinton Pasaribu, anggota Komisi III DPR RI sudah menjanjikan rapat yang salah satunya membahas soal Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) terhadap 15 perusahaan yang diduga pelaku kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) akan berlangsung terbuka, boleh diliput awak media.

Ternyata, saat sejumlah wartawan akan memasuki ruang pertemuan di lantai II Markas Polda (Mapolda) itu salah seorang petugas Provost Polda Riau melarang dan menyampaikan rapat tertutup. Tentu saja wartawan merasa kecewa, karena tidak akan mengetahui apa yang dibahas dalam ruang rapat, padahal soal SP3 ini menjadi penting, karena sebelumnyaa banyak di protes, termasuk oleh anggota DPRRI sendiri.

Alasannya, ruang pertemuan tidak dimungkinkan jika para wartawan ikut berada di dalam pertemuan. Padahal di dalam ruangan baru puluhan orang yang hadir.

Rombongan Komisi III DPR RI tiba di Markas Polda Riau sekira pukul 09.00 WIB, langsung memasuki ruang pertemuan. Para wartawan yang akan masuk ruangan tersebut langsung dicegat dan menunggu sampai rapat selesai, jika ingin wawancara dengan Kapolda dan jajarannya maupun dengan anggota DPR RI.**/nda




 


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker