Edi Sindrang: Nonjobkan Saja Kepala SKPD Inhil yang Lamban


Dibaca: 4230 kali 
Senin, 22 Agustus 2016 - 14:46:45 WIB
Edi Sindrang: Nonjobkan Saja Kepala SKPD Inhil yang Lamban

GagasanRiau.com, Tembilahan - Pada saat penyampaian pandangan fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) tentang 7 Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) di Jalan Subrantas, Tembilahan, Senin (22/8) siang, SKPD banyak mendapat kecaman.

Salah satunya dari Edi Hariyanto Sindrang, yang menekankan kepada kinerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang lamban dalam mencapai target yang telah ditetapkan, sesuai dengan program masing-masing SKPD.

Dijelaskan Edi, lambannya kinerja SKPD itu dikhawatirkan akan memberikan dampak negatif terhadap masyarakat Inhil secara luas. Salah satu indikator yang mengindikasikan lambannya kinerja tersebut, tercermin dari serapan APBD di masing-masing SKPD yang cenderung rendah hingga masuk semester II (dua) tahun anggaran (TA) 2016.

"Hampir semua SKPD serapannya rendah," tukas Edi Sindrang dalam membacakan pandangan fraksi partai Golkar di hadapan para hadirin rapat paripurna.

Untuk itu, fraksi Partai Golkar meminta agar Kepala Daerah melakukan evaluasi secara menyeluruh terhadap para Kepala SKPD. Dan meminta kepada Bupati agar memberikan sanksi bagi Kepala SKPD yang cenderung lamban tersebut.

"Kepada SKPD yang lamban, dari pada Bupati yang terkena dampaknya lebih baik di non-job kan saja. Gak usah susah-susah. Gak usah dirotasi-rotasi lagi," pungkasnya.

Reporter: Daud M Nur


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker