Bupati Siak Resmikan MTQ XIV Tingkat Kecamatan Dayun


Dibaca: 2004 kali 
Kamis, 11 April 2019 - 09:40:25 WIB
Bupati Siak Resmikan MTQ XIV Tingkat Kecamatan Dayun Bupati Siak Drs H Alfedri, MSi meresmikan MTQ ke-14 tingkat Kecamatan Dayun, yang berlangsung 9 hingga 11 April 2019 di Kampung Suka Mulya.
GAGASANRIAU.COM, SIAK - Bupati Siak Drs H Alfedri,  MSi meresmikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) 
14 (XIV) tingkat Kecamatan Dayun, yang berlangsung 9 hingga 11 April 2019 di Kampung Suka Mulya.
 
Turut hadir dalam acara peresmian MTQ tingkat kecamatan itu Asisten II Setda Siak Hendrisan, Camat Dayun Riko Riyanto, Ketua LPTQ,  Dewan Hakim serta  masyarakat Dayun.
 
Bupati Siak Alfedri dalam sambutannya,  berharap MTQ dapat melahirkan Qori dan Qoriah yang terbaik. Apalagi berdasarkan pengalaman tahun lalu, Kabupaten  Siak yang meraih juara 3 tingkat provinsi.
 
"Ini tentu bisa menjadi motivasi untuk lebih meningkatkan kualitas dan mendalami arti Al-quran,'' tuturnya.
 
Di kesempatan itu dia juga menyampaikan  pembangunan infrastruktur di Kecamatan Dayun saat ini patut disyukuri. Meski, katanya, masih ada yang belum maksimal,  namun upaya terus dilakukan pemerintah dalam mensejahterakan masyarakatnya.
 
Menurut Alfedri, MTQ yang dapat dijadikan sebagai wahana meminta rahmat dan menyelamatkan generasi penerus bangsa.
Terakhir H. Alfedri berpesan agar umat muslim bisa mengupayakan membaca alquran setiap harinya dan tingkatkan serta pererat persaudaraan Ukuwah Islamiyah.
 
Dalam menyampaikan laporannya, Camat Dayun Riko Riyanto menyampaikan bahwa kegiatan ini diawali dengan Pawai Ta'aruf dan pembukaan stand bazar. 
 
Dia juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat langsung dalam penyelenggaraan MTQ, khususnya warga Kampung Suka Mulya sebagai tuan rumah.
 
Riko mengajak agar pola dalam mengajarkan Alquran diperlukan penghayatan, kemampuan yang baik dan prima dari para Qori Qoriah karena waktu penyelenggaraan MTQ Kabupaten Siak tinggal dua bulan lagi. 
 
"Selain itu pada tahap seleksi dan pengasuhan juga perlu pertimbangan sebagai wujud peningkatan kemampuan Qari Qariah di Kecamatan Dayun,'' terangnya. *
 
Reporter : Arifin.
Editor : Deden Yamara.

Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker