Mashuri Angkat Bicara Terkait Rapat Pengurus GAPENSUS, Diduga Ada Oknum Mengintervensi


Dibaca: 1437 kali 
Senin, 01 Maret 2021 - 18:51:35 WIB
Mashuri Angkat Bicara Terkait Rapat Pengurus GAPENSUS, Diduga Ada Oknum Mengintervensi Mashuri A.md Ketua GAPENSUS aktif (tengah) saat memberikan keterangan kepada awak media

GAGASANRIAU.COM, BENGKALIS - Ketua  Gabungan Pengusaha Suku Sakai (GAPENSUS), Mashuri Amd angkat bicara terkait adanya pengakuan pembentukan pengurus GAPENSUS.

Ketua GAPENSUS, Mashuri mengungkapkan, pembentukan pengurus tersebut tanpa sepengetahuan dirinya dan jajaran pengurus aktif saat ini, Senin (01/03/2021).

Mashuri menyatakan mengutuk keras atas rapat yang dilaksanakan dan mengedarkan surat undangan rapat pengurus GAPENSUS yang di tandatangani oleh Pjs Ketua M Nasir dan Pjs sekretaris Parlin.

"Saya Mashuri sebagai ketua GAPENSUS aktif mengutuk keras atas rapat yang dilaksanakan. GAPENSUS aktif masih  berjalan dengan pengurusan lama," tegasnya.
 
"Saat ini GAPENSUS beranggotakan 35 perusahaan aktif di duga ada 11 perusahaan yang menjadi dalang rapat yang akan dilaksanakan di Gedung LAMR kawasan Batin 8 & 5," terang Mashuri.
 
Untuk itu dalam waktu dekat akan di berikan peringatan melalui surat. Kalau tidak bisa dibina maka akan di non aktivkan sebagai anggota Gapensus," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, GAPENSUS didirikan menjadi sebuah wadah tempat mendidik dan membina pengusaha lokal suku sakai, disini tidak ada saling mengintervensi dan tidak ada unsur paksa  terhadap perusahaan yang tidak mau bergabung.

"Semua berhak bergabung di GAPENSUS. Sebaiknya saling menjaga kerjasama yang baik seperti yang selama ini telah berjalan," tuturnya kepada awak media.
 
Terpisah, Sekretaris GAPENSUS aktif, Fauyandri juga membenarkan adanya dugaan dualisme kepengurusan didalam tubuh GAPENSUS. Dirinya (Fauyandri-red) menduga, hal tersebut berkaitan kuat dengan wacana Blok Rokan yang akan datang.

"Menjadi timbul kecurigaan diduga, setelah timbulnya Blok Rokan beberapa bulan  ke depan. Mereka bersikap seolah seperti ada yang mengintervensi dari oknum luar," Kata Fauyandri selaku Sekretaris GAPENSUS aktif

"Daripada menjadi pemecah belah sesama GAPENSUS lebih baik kita jalin kerjasama untuk saling membangun sesama pengusaha suku sakai," cap Fauyandri mengakhiri keterangannya.

Reporter : Ricky Panjaitan


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker