Satu Unit Rumah di Bengkalis Dilalap Api di Malam Imlek


Dibaca: 486 kali 
Ahad, 22 Januari 2023 - 15:19:05 WIB
Satu Unit Rumah di Bengkalis Dilalap Api di Malam Imlek Pihak kepolisian bersama masyarakat berjibaku memadamkan api yang membara hanguskan rumah warga.

GAGASANRIAU.COM, BENGKALIS - Pada malam perayaan Imlek, satu unit rumah warga hangus dilalap api.

Peristiwa itu di Jalan H Ikhsan Desa Selatbaru, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Sabtu (21/1/23).

Belum diketahui pasti penyebab musibah kebakaran menimpa rumah semi permanen itu. Namun kuat dugaan api berasal dari arus pendek listrik dari dapur.

Rumah itu diketahui dihuni oleh pemiliknya Lee Djie Kao alias Cekau (53) bersama istri Asin (50) serta dua orang anaknya Soping (29) dan Heri (31).

Kapolsek Bantan AKP Kasmandar Subekti ketika dikonfirmasi riauterkini.com membenarkan terjadinya musibah mengagetkan warga sekitar.

Kapolsek menjelaskan, kejadian naas diketahui saat pemilik rumah Cekau sedang mandi. Cekau mendengar dari dapur seperti atap rumah yang terbuat dari daun terbakar.

Lalu, melihat api dan banyak asap yang berasal dari atas dapur, sedangkan istri dan anaknya berteriak minta tolong.

Api semakin membesar Cekau berusaha memadamkan api sebisanya. Tidak berapa lama masyarakat dan Damkar serta personel Polsek Bantan datang membantu memadamkan dan api berhasil dipadamkan sekitar pukul 18.30 WIB.

"Belum diketahui pasti, namun berdasarkan keterangan korban diduga dari arus pendek kabel listrik yang berada di dapur," terang Kapolsek.

Tidak dilaporkan adanya korban jiwa, dan kerugian materi ditaksir mencapai Rp300 juta rupiah.

"Semua barang-barang di dalam rumah habis terbakar," tambah Kapolsek.


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker