Kemarau Panjang, Warga Tanah Merah Inhil Terpaksa Membeli Air

Kamis, 13 Maret 2014 - 07:57:49 wib | Dibaca: 2002 kali 

Gagasanriau.com, Tembilahan-Akibat musim kemarau yang panjang membuat masyarakat Kelurahan Kuala Enok Kecamatan Tanah Merah harus mengeluarkan dana tambahan untuk membeli air bersih.

Termasuk Desa-desa tetangga di Kecamatan Kuala Enok juga 'menyerbu' Kelurahan Kuala Enok hanya untuk memperoleh air bersih memenuhi kebutuhan sehari-hari.

"Kita datang dari Desa Tanjung Pasir Kecamatan Tanah Merah, kita harus menggunakan kendaraan laut yaitu pompong untuk mencapai Kelurahan Kuala Enok ini,"papar Virgo.

"Kita terkadang juga ke desa-desa tetangga, karena di desa kita juga sudah sulit untuk mendapatkan air bersih," terangnya. kepada Gagasanriau.com. Selasa (12/4).

"Kita beli biasanya 5 ribu per 22 liter," paparnya.

Hal yang sama juga disampaikan Budi, salah seorang warga Kelurahan Kuala Enok Kecamatan Tanah Merah, dikatakannya dirinya terpaksa membeli jika ingin selalu bisa mengkonsumsi air bersih.

"Ya, kita terpaksa membeli kepada masyarakat yang memiliki stok air bersih yang banyak," tandas Budi.

Ragil Hadiwibowo


Loading...
BERITA LAINNYA