Agar Tak Tumpang Tindih Pembangunan, Disperindag Inhil Harapkan Disperindag Provinsi Lakukan Peninjauan

Sabtu, 05 April 2014 - 06:40:34 wib | Dibaca: 1883 kali 

Gagasanriau.com. Tembilahan-Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) meminta kepada Dinas Provinsi Riau untuk melakukan peninjauan dan menentukan lokasi perencanaan pembangunan Pasar Kayu Jati Tembilahan Hulu. Karena, menurut kabar angin Disperindag Inhil mendapatkan alokasi dana dari APBD tingkat I melalui Disperindag Provinsi Riau

Pernyataan tersebut disampaikan Kadisperindag melalui Kabid Pasar Zainuddin ST. Jum'at (4/4/14) Tembilahan. Dikatakannya, beberapa waktu lalu, Disperindag Provinsi Riau dating ke Kabupaten Inhil untuk meninjau, tapi tidak ada membahas dimana lokasi pembangunan tersebut

"Kita berharap Disperindag Provinsi untuk bisa datang kembali ke Inhil guna melihat lokasi pembangunan yang akan dilakukan, agar pembangunan nantinya tidak terjadi tumpang tindih," papar Kabid Pasar ini.

Dipaparkannya lagi, paling tidak peninjauan tersebut dilakukan oleh perwakilan Disperindag Provinsi. Menurutnya hal ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar lokasi dan bagaimana bentuk bangunan yang akan dibangun dipasar tradisional tersebut.

Disperindag Provinsi juga pernah meminta agar Disperindag Inhil untuk melakukan penentuan lokasi hingga melakukan ekspose. Namun, Zainuddin mengungkapkan hal tersebut tidak bisa dilakukan karena belum ada kepastian dari Provinsi.

"Kalau kita sembarangan ekspose nantinya susah juga, karena langkah ini kita ambil agar tidak terjadi tumpang tindih pembangunan tadih. Ekspos tersebut baru bisa dilakukan setelah peninjaun lokasi telah dilakukan," jelasnya

Saat ditanyakan berapa jumlah dana yang dikucurkan untuk pembangunan pasar tersebut, ia menyebutkan tidak mengetahuinya hingga saat ini. "Saya tidak tahu berapa jumlah dana yang dikucurkan untuk pembangunan pasar tersebut," tandasnya.

Ragil Hadiwibowo


Loading...
BERITA LAINNYA