Ratusan Masyarakat Saksikan Perlombaan Pacu Sampan di Kecamatan GAS Inhil

Ahad, 17 Agustus 2014 - 10:37:23 wib | Dibaca: 1922 kali 

Gagasanriau.com GAS Inhil-Ratusan masyarakat Kelurahan Teluk Pinang Kecamatan Gaung Anak Sertka (GAS) berbondong-bondong menyaksikan pacu sampan yang dilaksanakan di Sungai Anak Serka meski terik matahari saat itu.

Pacu sampan ini setiap tahun dilaksanakan tepatnya pada hari kemerdekaan yakni pada 17 Agustus, hal ini adalah sebagai bentuk memeriahkan dan mewarisi semangat para pahlawan yang telah berjuang dalam memerdekakan bangsa ini.

Sampan yang digunakan dalam perlombaan tersebut adalah sampan-sampan yang sehari-sehari digunakan alat transportasi milik masyarakat setempat. Biasanya dayung sampan yang mereka (pengemudi, red) gunakan terbuat dari kayu dan dalam perlombaan yang diikuti sebanyak 18 peserta ini menggunakan pelepah kelapa yang dirancang mirip seperti dayung sampan biasanya.

Didalam satu sampan, terdapat 4 orang pendayung dan satu 1 penyemangat yang bertugas untuk mengontrol arah sampan-sampan tersebut.

Tidak jarang terjadi hal-hal lucu dalam pertandingan yang membuat para penonton tertawa dan bersorak, seperti para peserta yang terputar-putar kerena kurang mahir menggunakan sampan, saling bertabrakan dan masih banyak lagi.

“Kita sangat senang melihat pertandingan-pertandingan ini, lucu-lucu,” imbuh Amri kepada Gagasanriau.com. Minggu (17/8/14) saat di jumpai di Pelabuhan Kelurahan Teluk Pinang.

Sementara itu, panitia pacu sampan Yusfik mengungkapkan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya. “Setiap 17 Agustus kita laksanakan dengan tujuan memberi hiburan kepada masyarkat Teluk Pinang,” papar Yusfik.

Ragil hadiwibowo


Loading...
BERITA LAINNYA