Kadishub Provinsi Riau, Adizar Pasrah Dinyatakan Tidak Lulus

Rabu, 08 April 2015 - 13:03:56 wib | Dibaca: 2105 kali 

Gagasanriau.com Pekanbaru-Adizar M. Noor Pelaksana Tugas (Plt} Kepala Dinas Perhubungan Riau mengaku pasrah saja apa hasilnya. Namun diakuinya lagi ia belum mengetahui secara resmi jika namanya dinyatakan tidak lulus dari hasil seleksi Pejabat Pratam di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau.

Namun wajah kekecewaan tak bisa ia tepiskan atas hasil tes tersebut. "Informasi resminya saya belum tahu. Saya baru liat di media-media online saja tadi malam dan beberapa kawan-kawan yang memberi tahu,"ujarnya dilansir dari situsriau.

Menurut Adizar, apapun keputusan pansel terkait seleksi terbuka jabatan tinggi pratama ini, Ia menerima. Pasalnya, dalam menentukan kelulusan tersebut, pansel dan pimpinannya sudah memiliki berbagai pertimbangan.

"Saya rasa pansel sudah berkoordinasi dengan pimpinan selaku user. Mungkin dia punya pertimbangan diluar tes yang saya jalani itu. Mungkin ada hal non tekhnis dan subjektif yang jadi pertimbangannya.

Semua tergantung yang mau memakai. Kalau dirasa tenaga saya tidak dibutuhkan atau tidak bisa membantu tugas pimpinan disitu, saya tidak ada masalah, itu hal biasa dalam hidup," katanya.

Hanya saja, Adizar mengaku sudah mengerahkan segala kemampuannya selama menjadi pejabat dilingkungan Pemprov Riau. "Saya rasa saya bekerja sudah profesional dan maksimal. Mungkin memang tenaga saya sudah tidak dibutuhkan lagi, ya saya jalani sajalah," cetusnya

Meskipun demikian, Adizar tetap menghormati apapun yang menjadi keputusan Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dalam hal ini Plt Gubernur, termasuk jika dirinya ditugaskan dalam bidang lainnya di Pemerintahan.

"Kalau memang ada tugas lain yang disiapkan tentu saya yang masih berstatus PNS ini akan menjalankan perintah atasan. Tetapi beda kalau saya tidak PNS lagi," pungkasnya.

Editor Brury MP


Loading...
BERITA LAINNYA