Pemprov Wujudkan Wilayah Bebas Korupsi

Selasa, 05 Mei 2015 - 10:30:11 wib | Dibaca: 2025 kali 

Gagasanriau.com Pekanbaru- Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman pimpin acara Pencanangan Pembangunan Zona Integritas se Provinsi Riau. Acara yang dihadiri para kepala daerah se-Riau ini berlangsung di ruangan Melati, Selasa (5/5).

Kegiatan tersebut juga dilaksanakan penandatanganan fakta integritas oleh Plt Gubernur Riau dan para Walikota/Bupati atau yang mewakili.

Bupati Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan, Bupati Kuantan Singingi, Sukarmis, Bupati Rokan Hilir, Suyatno, Bupati Pelalawan HM Harris, Bupati Kepulauan Meranti, Irwan, Wakil Bupati Rokan Hulu, Ir H Hafith Syukri MM, dan perwakilan Kabupaten/Kota lainnya.Kegiatan ini juga ikut disaksikan para Kepala SKPD dilingkungan Pemprov Riau dan para pegawai lainnya.

Plt Gubri menegaskan, kegiatan tersebut merupakan komitmen Pemprov Riau dan Pemerintah Kabupaten Kota se Riau, mewujudkan wilayah bebas korupsi, kolusi dan Nepotisme (KKN).

"Kita telah mengawali reformasi birokrasi ini dengan melakukan proses assessment terhadap pejabat tinggi pratama, dan ini juga dilakukan oleh Kabupaten/Kota, kita harap apa yang kita lakukan ini menjadi langkah pertama yang baik, " ungkapnya.

Plt Gubri berharap SKPD dilingkungan Pemprov Riau dan SKPD Kabupaten/Kota bisa menjalankan semua yang telah tertuang dalam fakta integritas tersebut.

“Saya berharapb ada hasilnya, sehingga kegiatan ini menjadi bagian dari upaya mendukung Pemerintah, menuju Indonesia bersih, bebas KKN,” tegasnya.

Reporter Dian Editor Arif Wahyudi


Loading...
BERITA LAINNYA