[caption id="attachment_5576" align="alignleft" width="267"] Tes CPNS dan Hononer K2[/caption]
gagasanriau.com, Pekanbaru - Setelah mengikuti ujian tes seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) beberapa waktu lalu di Provinsi Riau, pada 14 Desember 2013 mendatang akan dimumkan hasilnya. Dan saat ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mulai mengumpulkan lembar jawaban komputer (LJK)untuk dikirim ke Pusat. Hal tersebut dikatakan Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Surya Maulana kepada gagasanriau.com, Rabu (6/11) di Pekanbaru.
"Tahapan seleksi lembar jawaban CPNS masih akan dilanjutkan ke tingkat pusat. Sebelum diserahkan ke Pemerintah Pusat, seluruh lembar jawaban Komputer (LJK) dikumpulkan di provinsi. Untuk itu, seluruh BKD yang melaksanakan proses perekrutan CPNS diharapkan untuk mempercepat proses pengiriman LJK tersebut," ujar Surya Mantan kadishub Riau tersebut.
Ditambahkannya, saat ini sedang mengumpulkan LJK. Jika sudah akan dikirim ke Jakarta. Untuk itu, seluruh kabupaten/kota yang melaksanakan seleksi CPNS sudah harus menyampaikan ke provinsi untuk diproses. Jika proses tersebut berjalan aman dan pengawasan secara ketat. Sehingga berbagai kemungkinan untuk penyalahgunaan dan permainan, dapat diantisipasi secara maksimal.
"Hasil tes tenaga honorer akan bersamaan dengan pengumuman hasil seleksi untuk umum. Ketentuan tersebut berdasarkan arahan pemerintah pusat. ''Sama waktu pengumumannya dengan yang umum. Kita tentunya menunggu arahan resmi dari pemerintah pusat,'' sebutnya.
Eka Saputra