gagasanriau.com ,Jakarta-Nazarudin merupakan koruptor paling sakti. Meskipun dia (Nazar) meringkuk di tahanan, ia masih bisa bermain proyek dan meminta jatah fee untuk proyek kesehatan di DPR.
Hal itu disampaikan oleh sumber di DPR RI yang enggan disebutkan namanya.
Sumber ini mengatakan bahwa Nazarudin juga sebagai pemicu duelnya Wakil Ketua Komisi IX DPR Irgan Chairul Mahfiz dan anggota Komisi XI M Nasir beberapa waktu lalu.
Sementara itu, perbuatan Nazarudin itu sudah lazim dilakukan dan sebagian orang sudah tak heran. Demikian yang dikatakan oleh Anggota Komisi III dari Partai Demokrat Gede Pasek Suardika.
Dia mencontohkan, di KPK saja Nazar mengancam bisa bebas. Hal ini dibuktikan Tridianto diancamnya di depan penyidik KPK dan KPK tidak berkutik.
"Keluarganya dapat privilege jadi caleg. Keluar-masuk tahanan ketika di Lapas Cipinang dengan alasan sakit padahal ketemu istrinya hingga dirinya bebas dari penggeledahan di Lapas Sukamiskin," ujarnya, Jum'at (13/12).
actual.co
Keadilan untuk koruptor yang lain sangat jelas berbeda, contohnya, seperti Djoko Susilo dan LHI. Atas kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU), aset mereka diburu, bahkan sampai aset masa lalu, tapi Nazar tidak.
Hanya saham Garuda dan kebun sawit. Padahal masih ratusan miliar. Bahkan di luar negeri mencapai triliunan rupiah masih aman dan bisa diputar kembali untuk bisnis.