GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Aksi kejar-kejaran tim khusus personil Tactical Polairud dan Brimob Polda Riau dengan satu unit kapal kayu, terjadi diperbatasan perairan pesisir laut wilayah Riau.
Kapal tanpa nama itu diduga tengah menyusup masuk membawa barang ilegal melalui perairan. Namun dengan cekatan, tim Tactical mampu mencegah diperjalanan.
Aksi ini sempat pecah hingga terjadi tembak-tembakan. Kala itu aparat yang tengah mencoba menghalangi laju kapal mendapat perlawanan jarak dekat yang sengit dari pelaku.
Tampak jelas sejumlah kapal perang tactical milik Polairud Polda Riau mengepung kapal kayu. Dengan upaya keras personil gabungan Brimob berhasil menyusup masuk ke kapal hingga terjadi kontak senjata jarak dekat. Sampai kapal dikuasi seutuhnya.
"Ini aksi (simulasi,red) pencegaha personil tim khusus Tactical Polairud dan Brimob Polda Riau dalam mencegah kapal menyusup masuk kewilayah Riau secara ilegal. Diduga membawa barang selundupan," kata Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Rabu (4/12/2019).
Tim khusus ini, menurut Agung telah dibelaki keterampilan melumpuhkan musuh dengan jarak dekat. Kapal yang masuk diprediksi membawa barang-barang ilegal atau narkoba, diketahui oleh personil. Hingga aksi pencegahan dilakukan dengan kapal-kapak Tactical.
"Personil khusus ini, memiliki teknik bertempur jarak dekat dan penetrasi menyelamatkan sandra dalam kapal. Serta penanggulangan pencegahan kejahatan yang ada ditengah perairan laut Riau," terang Agung.
Lebih lanjut, Agung mengatakan Aksi simulasi ini dapat mengevaluasi kembali serta, meningkatkan SDM dengan memanfaatkan teknologi canggih dan peralatan tempur ini dengan sebaik mungkin.
"Kita ingin menjaga perairan laut di Riau dengan sebaik mungkin. Dan menigkatkan kwalitas personil dengan mengoperasionalkan segala peralatan yang memang memerlukan keterampilan khusus perorangan," ucap Agung.
Kegiatan simulasi ini, digelar pada perayaan syukuran Dirgahayu Polairud Polda Riau ke-69 di Mako Polairud Kecamatan Rumbai Pesisir. Dalam kegiatan ini juga dihadiri Kapolda Riau dan pejabat utama Polda Riau.