Tanaman Obat Keluarga Hidup Kembali di Kelurahan Tangkerang Labuai


Dibaca: 3204 kali 
Rabu, 12 Oktober 2022 - 11:08:12 WIB
Tanaman Obat Keluarga Hidup Kembali di Kelurahan Tangkerang Labuai Tanaman obat keluarga di lahan kosong di musholla Tshamaratul Iman Tangkerang Labuai RW 03 pada Minggu (4/9/2022).

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Umri kelompok 10 membuat lahan kosong di musholla Tshamaratul Iman yang terletak di Tangkerang Labuai RW 03 pada Minggu (4/9/2022). Lahan ini nantinya akan digunakan untuk menanam tanaman obat keluarga.

Hal ini dilakukan sebab warga kesulitan menemukan lahan hijau, apalagi tanaman obat keluarga (toga). Beberapa tanaman yang akan ditanam yakni kumis kucing, temulawak, daun insulin, sambiloto dan berbagai macam toga.

Indri, kader posyandu di Tangkerang Labuai mendukung penuh kegiatan ini sebab mempermudah masyarakat dalam mencari obat-obatan yang alami.

"Karena daerah kami ini di tengah kota, sulit sekali menemukan lahan kosong untuk melakukan kegiatan ini, padahal tanaman ini sangat di butuhkan untuk kesehatan warga setempat," Kata Indri.

Indri juga merasa beruntung dengan hadirnya mahasiswa KKN Umri  lingkungan sekitar menjadi hijau kembali.

"Untung saja adik-adik mahasiswa memiliki ide yang kreatif membuat taman di pekarangan musholla," ujarnya.

Agar warga mengetahui manfaat tanaman, dan cara pengolahannya di buatkanlah barcode pada taman ini. Yang dimana barcode tersebutakan ngelink di website resmi seperti https://www.halodoc.com/,https://www.alodokter.com/ .

Saat butuh warga hanya perlu melihat gambar yang ada di pagar taman toga, mengamati daunnya serta melihat bagaimana pengolahannya di internet dengan website yang terpercaya yang sudah terverifikasi oleh Kementrian Kesehatan.


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker