Kapitol Gelar Turnamen Catur Terbuka Non Master

Sabtu, 23 Agustus 2025 | 16:12:25 WIB

GAGASANRIAU.COM, PEKANBARU – Kedai Kapitol Pekanbaru turut memeriahkan peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia dengan menggelar Turnamen Catur Cepat 20 Menit Terbuka Non Master, Sabtu (23/8/2025). Ajang ini diikuti 58 peserta dari berbagai daerah.

Ketua panitia Rinaldi mengatakan, turnamen terbuka ini bertujuan mengasah mental pecatur muda sekaligus mengembalikan kejayaan wilayah Kapitol sebagai pusat aktivitas catur.
“Sebagai anak Kapitol, kami tentu senang kembali menjadikan wilayah ini sebagai tempat pecatur bertemu. Kalau kita ingat, pada era 1980–1990-an, Kapitol dikenal sebagai lokasi berkumpulnya pecatur handal,” ujarnya.

Turnamen tersebut juga mendapat perhatian dari Pengurus Provinsi (Pengprov) PERCASI Riau. Hadir langsung H. Syafri, serta sejumlah wasit nasional seperti W.N., M.N., dan Hardian Anwar yang memimpin jalannya pertandingan.

Pertandingan berlangsung dalam tujuh babak dengan sistem Swiss. Panitia menyiapkan hadiah uang tunai bagi peringkat 1 hingga 15, serta kategori khusus untuk peserta usia di bawah 13 tahun dan veteran berusia di atas 55 tahun.

Hasil pertandingan dapat dipantau secara daring melalui laman chess-result.com, pada bagian negara Indonesia dan wilayah Riau.(*)

Tags

Terkini