Zulaikhah Wardan: Peran Orangtua dan Guru Sangat Penting

Sabtu, 17 Januari 2015 - 12:24:27 wib | Dibaca: 1962 kali 

Gagasanriau.com Tembilahan - Terkait penemuan bayi perempuan di Desa Sencalang, Kecamatan Keritang, Kabupaten Indragiri Inhil (Inhil) di area perkebunan PT ASI beberapa waktu lalu. Zulaikhah Wardan istri Bupati Inhil merasa prihatin, Ia menghimbau kepada seluruh instansi terkait dan masyarakat untuk bekerja sama mencegah hal-hal seperti itu terjadi kembali.

"Saya sangat prihatin, saya baca di beberapa media pada akhir tahun lalu ditemukan bayi meninggal di tempat pembuangan sampah dan awal tahun kembali ditemukan di Desa Sencalang," sebut Zulaikhah kepada Gagasanriau.com Sabtu (17/1/2015).

Zulaikhah menghimbau kepada orang tua dan para pendidik untuk mengawasi anak-anaknya, terutama remaja yang masih labil yang membutuhkan perhatian khusus. "Orangtua dan guru memiliki peran penting dalam mendidik, mengatur dan mengawasi para remaja," tandas Bunda Paud Inhil ini.

Ditegaskannya kembali, "Kita harus bersama-sama untuk mengurangi hal-hal seperti itu," harapnya. Reporter Ragil Hadiwibowo


Loading...
BERITA LAINNYA