Konfercab HMI Tembilahan, Ishak Mastar Maju Sebagai Kandidat

Kamis, 02 April 2015 - 09:32:50 wib | Dibaca: 1747 kali 

Gagasanriau.com Tembilahan-Pada 5 April mendatang, Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) akan melaksanakan konferensi cabang (Konfercab) yang dijadwalkan dilaksanakan di Gadung Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Inhil.

"Kita akan melaksanakan konfercab dari tanggal 5 hingga 7 April untuk memilih kepengurusan HMI Cabang Tembilahan Priode 2015-2016, yang akan diikuti oleh 6 komisariat," sebut pengurus cabang HMI Cabang Tembilahan, Ishak Mastar yang juga akan maju sebagai kandidat Ketua Umum HMI Tembilahan, Kamis (2/4/2015).

Ishak mengungkapkan bahwa dirinya sudah mempersiapkan diri untuk maju sebagai Ketua Umum HMI Cabang Tembilahan. "Tidak ada keraguan lagi ketika iktikat ini sudah lurus, ini bukan lagi persoalan sebuah keharusan tapi sebuah tanggung jawabsebagi khalifah filard di muka bumi dalam rangka meneruskan pengabdian diri terhadap himpunan," sebutnya.

Ada beberapa nama yang santer terdengar yang akan maju dalam pemilihan Ketua Umum HMI Cabang Tembilahan antara lain Ishak Mastar pengurus HMI cabang, Said Anil Osman Al-Hadad pengurus HMI cabang, Fitrawir Armadhani pengurus HMI cabang, Sahrizal pengurus HMI cabang, M Guntur pengurus HMI cabang

"Kepada kandidat-kandidat yang lain tidak banyak yang saya harapkan, siapapun yang terpilih nanti dikonfercab sebagai ketua umum semoga mampu meneruskan misi HMI dan terus menjalankan roda organisasi sebagai wujud tanggungjawab moral sebagai kader HMI," pungkasnya.

Ragil Hadiwibowo Editor Brury MP


Loading...
BERITA LAINNYA