Bupati Bengkalis Ciptakan Guru Propesional

Selasa, 12 April 2016 - 16:03:59 wib | Dibaca: 3706 kali 
Bupati Bengkalis Ciptakan Guru Propesional
Pasangkan Tanda Peserta, Bupati Bengkalis Amril Mukminin memasangkan tanda peserta pelatihan kepada salah seorang peserta.

BENGKALIS Gagasan -- Demi peningkatan mutu belajar mengajar,guru harus memiliki 4 kompetensi, yaitu, kompetensi pedagogik, profesional, kepribadian, dan kompetensi sosial. Keempat kompetensi ini mesti dikembangkan secara berkelanjutan agar terciptanya guru yang profesional.
 
"Sebab, guru yang berkualitas merupakan syarat mutlak hadirnya sistem dan praktik pendidikan yang berkualitas pula. Karenanya, hampir semua negara selalu mengembangkan kebijakan yang mendorong keberadaan guru yang berkualitas," jelas bupati Bengkalis Amril Mukmini kepada awak media Selasa (12/4/2016).
 
Ketika membuka pelatihan penulisan karya tulis ilmiah bagi guru se-Kabupaten Bengkalis angkatan I tahun 2016 yang  ditaja Badan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Kabupaten Bengkalis, bupati menghimbau kepada seluruh para guru yang ikut pelatihan memang betul-betul serius, agar terciptanya guru yang berkualitas dan berkompeten.
 
Bagi Pemerintah Indonesia, salah satu kebijakan untuk mendorong keberadaan guru yang berkualitas dengan menetapkan angka kredit bagi guru yang dimaksudkan untuk memperbanyak guru yang profesional, dimana bagi guru profesional diberikan penghargaan, di antaranya kenaikan golongan kepangkatannya.
 
"Dalam rangka mendorong dan memotivasi para guru, salah satu bidang dan unsur kegiatan pada sistem angka kredit yang diterapkan adalah pengembangan profesi guru dengan membuat karya tulis ilmiah. Ini dilakukan karena dengan menulis berarti guru dapat dipastikan akan banyak membaca, banyak menyerap informasi, sehingga akan meningkatkan kemampuan profesionalnya," tutup Amril
 
Loading...
BERITA LAINNYA