Polda Riau Mendata Ada 97 Potensi Konflik Politik

Senin, 14 Oktober 2013 - 16:04:10 wib | Dibaca: 2128 kali 

[caption id="attachment_5231" align="alignleft" width="300"]ilustrasi Pasukan-Brimob ilustrasi Pasukan-Brimob[/caption] gagasanriau.com ,Pekanbaru-Kepolisian Daerah Provinsi Riau memetakan ada sebanyak 97 kasus di berbagai wilayah kabupaten/kota itu berpotensi terjadi konflik politik dan sosial serta budaya. "Terkait hal itu, kami telah mengantisipasi dengan melakukan pendekatan-pendekatan terhadap masyarakat," kata Kapolda Riau Brigjen Condro Kirono di Pekanbaru, Senin (14/10/2013). Potensi konflik lainnya di Riau, menurut data Polda setempat, yakni terkait suku, agama dan ras sebanyak tujuh kasus serta terkait batas wilayah ada sebanyak 17 kasus. Masalah potensi konflik horizontal menurut catatan Polda Riau juga mulai mengarah pada sumber daya manusia dengan 12 kasus. "Namun demikian, upaya-upaya antisipasi tetap dilakukan untuk jangan sampai konflik itu terjadi," kata dia. Data kepolisian menyebutkan, saat ini di Polda Riau ada sebanyak 2.813 personel Polri, sementara untuk di seluruh Polres kabupaten/kota ada sekitar 7.408 personel. Dalam upaya peningkatan kinerja dan optimalisasi kinerja, demikian Kapolda, pihaknya juga melakukan penerimaan tenaga Polri baru sesuai dengan mandat dari Kapolri. Provinsi Riau adalah suatu daerah yang terletak di bagian barat wilayah nusantara yang sangat terkenal dengan khazanah melayunya. Khazanah melayu itu memberikan kesan identik dengan kebudayaan yang Islami, karena Riau merupakan pusat pertumbuhan Islam di kawasan Sumatera. Potensi kehidupan beragama di Riau, selain dapat dilihat dari jumlah pemeluk agama, juga dapat dibuktikan dengan jumlah rumah ibadah yang cukup banyak. Untuk rumah ibadah Islam terdata (tahun 2012) ada sebanyak 10.732 unit tersebar di seluruh kabupaten/kota. Kemudian untuk rumah ibadah Protestan ada sebanyak 1.078 unit,  rumah ibadah Katolik sebanyak 216 unit, rumah ibadah Hindu ada sekitar delapan unit, dan rumah ibadah Budha ada sebanyak 286 unit. antarariau

Loading...
BERITA LAINNYA