Raskin Di Desa Tanah Merah Inhil, Berdebu Dan Berkutu


Dibaca: 1918 kali 
Ahad, 24 Agustus 2014 - 12:53:41 WIB
Raskin Di Desa Tanah Merah Inhil, Berdebu Dan Berkutu

Gagasanriau.com Tanah Merah Inhil-Masyarakat Desa Tanah Merah Kecamatan Tanah Merah mengeluhkan kondisi Beras Miskin (Raskin) yang disalurkan pemerintah daerah, rasa yang kurang enak ketika dimasak alias berkualitas buruk.

Hal tersebut disampaikan Sumita (40) salah seorang ibu rumah tangga dari desa setempat. "Kalau mau dimasak, beras itu mesti dicampur dengan beras lain agar tidak lembek dan supaya rasanya lebih enak," ungkapnya kepada Gagasanriau.com Minggu (24/8/2014).

Walaupun dengan kondisi beras seperti itu, dirinya mengaku mau tidak mau harus menerima karena takut jika ditolak tidak akan diberikan jatah lagi jika ada pembagian berikutnya.

"Ya mau tidak mau, kami tetap ambil takut ke depannya kita malah tidak dapat lagi nanti,"sambungnya.

Dijelaskan Sumita selain rasanya yang tidak enak, beras ini juga kotor karena banyak debu dan berkutu dan dihargai dengan harga Rp 23 ribu per 7,5 Kg masing-masing kepala keluarga.

Ia berharap kepada pemerintah kedepannya, untuk mendistribusikan Raskin ini dengan kondisi yang lebih baik. "Dulu Raskin ini tidak seperti ini, ya kita tentu mengharapkan ke depan beras yang diberikan lebih baik lagi," tandasnya.

Ragil Hadiwibowo


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker