Hj. Zulaikha Wardan Pinta Disdik Inhil Maksimalkan Pembinaan PAUD Berkualitas


Dibaca: 1873 kali 
Sabtu, 21 November 2015 - 01:19:52 WIB
Hj. Zulaikha Wardan Pinta Disdik Inhil Maksimalkan Pembinaan PAUD Berkualitas

GagasanRiau.Com Tembilahan - Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Hajjah Zulaikha Wardan meminta Dinas Pendidikan (Disdik) setempat untuk memaksimalkan lagi program pembinaan pendidikan anak usia dini untuk meningkatkan kualitas menuju rintisan wajib belajar.

Hal ini diungkapkannya saat membuka Jambore PAUD di Gedung Wanita Jalan Sei Beringin Tembilahan, Jum'at (20/11/2015).

"Melalui Jambore ini diharapkan akan terjalin komunikasi yang konstruktif antara pendidik, sehingga timbul ide gagasan untuk mengembangkan pendidikan khususnya PAUD,"kata Zulaikha, Jum'at (20/11/15).

Diungkapkan oleh Zulaikha bahwa masalah izin, dari 420 PAUD baru ada izin dan masih banyak lagi yang belum memiliki, "ini tugas Disdik dalam rangka mewujudkan PAUD yang berkualitas, harus dilakukan pengawasan terhadap perkembangannya"pinta Zulaikha.

"Kabupaten Inhil harus mengakreditasi jumlah PAUD, dan kemudian juga meningkatkan kualitas pendidikannya,"ungkap Zulaikha lagi.

Reporter Daud M.Nur


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker