Pemkab Rohil Bersama Forkompinda Gelar Upacara Penghormatan dan Ziarah Makam Pahlawan Kusuma Bakti


Dibaca: 406 kali 
Sabtu, 11 November 2023 - 18:56:22 WIB
Pemkab Rohil Bersama Forkompinda Gelar Upacara Penghormatan dan Ziarah Makam Pahlawan Kusuma Bakti Foto bersama usah ziarah makam Pahlawan Kusuma Bhakti.

GAGASANRIAU.COM, ROHIL - Dalam rangka memperingati hari pahlawan yang diperingati setiap 10 November, Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Pemkab Rohil) bersama Forkompinda gelar upacara penghormatan dan ziarah kubur di makam pahlawan Kusuma Bakti , Jumat (10/11/2023) di Jalan Utama Bagansiapiapi, Rohil.

Bertindak sebagai Inspektur upacara, Wakil Ketua III DPRD Hamzah serta di hadiri Sekretaris Daerah Fauzi Efrizal, Sekwan Sarman Syahroni serta perwakilan dari Polres Rohil, Kodim 0321 , Kejaksaan, Kepala OPD, Legiun Veteran dan PPM.

Prosesi penghormatan dilakukan dengan meletakan karangan bunga oleh Bupati Rohil Afrizal Sintong yang diwakilkan kepada sekda Fauzi Efrizal dan Inspektur upacara Hamzah serta memanjatkan doa untuk para pahlawan Kabupaten Rokan Hilir.

Usai upacara penghormatan, Sekda Rohil bersama Forkompinda dan Kepala OPD melakukan tabur bunga di makam pahlawan Kusuma Bakti.

Hamzah , SE dalam penyampaiannya mengucapkan selamat memperingati hari pahlawan ke-78 Tahun 2023, dimana kita harus menghargai jasa para pahlawan.

"Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya. Sebagai generasi muda penerus bangsa harus tau sejarah perjuangan para pahlawan kita. Berkat perjuangan para pahlawan kemerdekaan, sampai saat ini kita bisa merasakan kemerdekaan itu," kata Hamzah.

Lanjutnya, untuk itu, sebagai bentuk penghormatan kita kepada jasa para pahlawan, setiap tanggal 10 Oktober seperti hari ini kita melaksanakan upacara memperingati hari pahlawan dan di lanjutkan dengan upacara penghormatan dan doa di makam pahlawan serta ziarah kubur ," terang Hamzah.

Hamzah juga mengajak generasi penerus bangsa khususnya Kabupaten Rokan Hilir ini untuk mengisi kemerdekaan yang diwariskan para pahlawan kita dengan kegiatan positif yang sifatnya membangun.

Usai upacara penghormatan dan ziarah kubur di makam pahlawan, acara dilanjutkan di Gedung Legiun Veteran sebagai bentuk ramah tamah Pemkab Rohil dan Forkompinda dengan para Legiun Veteran.

Pada kesempatan tersebut, Sekda Rohil Fauzi Efrizal mewakili Bupati Rohil Afrizal Sintong menyerahkan bingkisan secara simbolis kepada legiun veteran Rohil serta makan bersama.

" Atas nama pemerintah daerah, kami mengucapkan selamat memperingati hari pahlawan, dan kami doakan semoga para Legiun Veteran kita di hari tuanya diberikan kesehatan, kesejahteraan dan keberkahan yang melimpah. Karena berkat perjuangan mereka kita dapat menikmati kemerdekaan sampai saat ini," kata Fauzi Efrizal.


Akses gagasanriau.com Via Mobile m.gagasanriau.com
TULIS KOMENTAR
BERITA LAINNYA
KABAR POPULER
KANTOR PUSAT:
Jl. Kertama Marpoyan Damai Perum Nusa Indah A48 Pekanbaru, Riau. 28125
Email: [email protected]
DOWNLOAD APP GAGASANRIAU.COM

  
tembilahan situspoker situspoker agenpoker daftarpoker reviewpoker pokerterbaru poker