Daerah

Sekdes Pasir Pasir Putih Rohil, Sebulan Tak Masuk Kantor

Gagasanriau.com Balai Jaya-Sekretaris Desa Pasir Putih Kecamatan Pasir Putih Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) sudah satu bulan tidak pernah masuk kerja, tanpa ada kabar beritanya.

Demikian disampaikan oleh Kades Pasir Putih, Hotman Sitanggang menyebutkan bahwa, bahkan Sekdes ini ada satu bulan penuh tidak masuk kantor. "Ya, dia (Sekdes, red) belakangan ini memang jarang masuk. Entah apa sababnya, kita juga tidak tahu,"ujarnya kepada Gagasanriau.com, Kamis 23/4 di Balai Jaya. Dikatakannya, dirinya sudah menyurati dan menanyakan langsung kepada sekdes, namun jawaban yang ditunggu oleh kades tidak diberikannya. Bahkan surat peringatan (SP) satu sudah dilayangkan, namun tidak juga diindahkan oleh sekdes tersebut. "Kita sudah memberikan SP satu, dan langsung masuk. Kemudian sepekan berikutnya, peringatan itu tidak di indahkannya. Dah bahkan, sekarang ini semaunya dia saja mau masuk mau tidak. Seakan akan, macam kantor ini kantor bapaknya yang sesuka hatinya saja," terangnya. Sekedar diketahui, Junaidi menjadi sekdes di desa tersebut, itu rekomendasi mantan Pejabat Sementar (Pjs) Kades Pasir Putih yang dulunya dijabat oleh Jumadi SP yang kini menjabat sebagai Lurah Bagan Sinembah Kota, Bagan Sinembah Raya. Selain itu, kebetulan Junaidi sekarang ini meniadi pegawai negeri sipil. "Mungkin karena dia satu satunya PNS di kantor ini, makanya seenaknya saja. Sebab PNS itu sudah memiliki pokok yang sudah ditentukan oleh pemerintah. Maka sudah dipastikan, tanpa dia masuk bekerja di kantor, pasti bergaji juga," ulasnya. Kendati demikian, supaya tisak timbul iri hati di internal kantor desa, dirinya meminta pemerintah kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir, untuk menindak lanjuti hal ini. "Sebab, saya tidak bisa mengambil langkah untuk memberhentikan dia dari sini dikarenakan dia adalah PNS. Makanya, yang bisa melakukan ini adalah, pemkab melalui Insransi terkait. Karena ini juga sudah dilaporkan kepihak kecamatan yang akan di teruskan ke insransi terkait," pungkasnya. Reporter Hermansyah Editor Brury MP


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar