Daerah

Setia Untung Arimuladi SH MH, Kepala Kejati Riau Diganti Susdiyarto Agus Praptono

Gagasanriau.com Pekanbaru - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Setia Untung Arimuladi SH MH akan meninggalkan Bumi Lancang Kuning ini, karena menempati jabatan baru di Kejaksaan Agung (Kejagung) RI sebagai Kepala Biro Umum Pada Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan dan sebagai gantinya Susdiyarto Agus Praptono.

Kinerja Kejati Riau Untung Arimuladi dianggap sukses. Seperti mengungkap sejumlah kasus korupsi yang mentendap bertahun-tahun. Justru Jaksa Agung memindahkannya.

Berdasarkan informasi dari Kejagung RI yang dilansir oleh riauterkini, hal ini disampaikan Kepala Pusat Penerangan Kejagung RI, Toni Spontana kepada wartawan, Minggu (17/5/2015).

Susdiyarto Agus Praptono yang akan menggantikan Kejati Riau, sebelumnya menjabat Sebagai Kepala Biro Kepegawaian pada Jaksa Agung Muda Bidang Pembinaan Kejagung RI.

" Benar, dilakukan mutasi untuk pejabat eselon II dan III. Termasuk beberapa Kajati," ujar Toni Spontana kepada wartawan, Minggu siang.

Mutasi dilakukan berdasarkan Keputusan Jaksa Agung RI, Nomor - KEP-074/A/JA/05/2015. Surat keputusan tersebut ditandatangani oleh Jaksa Agung pada tanggal 13 Mei lalu.

Sementara itu, Kasi Penkum dan Humas Kejati Riau, Mukhzan SH ketika dikonfirmasi Riauterkini.com Minggu sore, mengaku belum mengetahui adanya mutasi dan bergantinya Untung Setia Arimuladi menjabat Kajati Riau.

" Kalau info Pak Untung dimutasi, saya belum tahu. Tapi jika ada mutasi besar besar terhadap eselon II dan III di Kejagung RI, bisa saja itu," ucap Mukhzan.

Editor Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar