Daerah

Jambore PKK Se Inhil Akan Diikuti 500 Kader PKK

Gagasanriau.com Tembilahan - Semua Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) kecamatan se Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) pada tahun 2015 ini akan mengikuti Jambore Kader. Jambore tersebut akan diisi dengan berbagai perlombaan terutama mengenai PKK. Pernyataan tersebut dilontarkan Ketua PKK Inhil, Zulaikhah usai memimpin rapat persiapan jambore yang dilaksanakan di Gedung Wanita, Jalan Sungai Beringin, Tembilahan. Jum'at (21/8/2015). Ia mengatakan kegiatan Jambore Kader PKK Tahun 2015 yang akan digelar pada minggu kedua bulan September mendatang akan diikuti seluruh kades se Inhil dan diisi berbagai perlombaan terutama yang berkaitan dengan kegiatan PKK "Pembukaan jambore yang dipusatkan di Lapangan Upacara Jalan Gajahmada ini diawali dengan defile kader PKK dari 20 kecamatan se Inhil. Diperkirakan, diikuti sekira 500 kader PKK ini,"tuturnya. Dibandingkan tahun lalu, tahun ini yang diperlombakan cukup banyak, diantaranya lomba cerdas cermat, lomba pidato Ketua Tim Penggerak PKK Desa, Kelurahan dan Kecamatan, lomba mewarnai bagi anak-anak PAUD serta lomba lainnya yang menyangkut 10  program pokok PKK. "Tujuan daripada lomba ini, diantaranya untuk memberikan motivasi kepada seluruh kader PKK yang ada di daerah dan untuk mengetahui TP PKK yang aktif dengan berbagai kegiatannya,"sebut Zulaikhah. Bagi yang belum aktif tentunya mereka termotivasi untuk melaksanakan atau lebih aktif lagi di masa-masa yang akan datang. Humas/Ragil Hadiwibowo


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar