Daerah

Pj Bupati Bengkalis Ikuti Rakor Penangan Karlahut

GagasanRiau.com Bengkalis – Penjabat Bupati Bengkalis H Ahmad Syah Harrofie, hari ini Jum’at (18/9/2015), dijadwalkan akan mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Penanganan Kebakaran Lahan dan Hutan tingkat Provinsi Riau. Rakor yang kabarnya akan dipimpin langsung Pelaksana Tugas Gubernur Riau (Plt Gubri) H Arsyadjuliandi Rachman tersebut, dilaksanakan di Balai Serindit Gedung Daerah, Pekanbaru. Ketika dikonfirmasi, Kamis (17/9/2015) malam, Kepala Bagian Humas Pemkab Bengkalis Johansyah Syafri membenarkannya. Katanya, sesuai informasi dari ajudan Pj Bupati Bengkalis yang diterimanya sekitar pukul 13.00 WIB tadi siang, besok Ahmad Syah memang akan mengikuti Rakor tersebut. Masih menurut Johan, sebenarnya tadi sore usai mengikuti kegiatan sehari penuh dalam kapasistasnya sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Pemprov Riau bersama Plt Gubri di Pekanbaru, sebenarnya Ahmad Syah ada rencana bertolak kembali ke Bengkalis. Sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Masyarakat Pemprov Riau, imbuh Johan, salah satu agenda yang diikuti Ahmad Syah tadi siang adalah mendampingi H Arsyadjuliandi Rachman menerima kedatangan lima anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bengkalis, yaitu Hendri, Abi Bahrun, Adihan, Syaiful Ardi, dan Simon Lumban Gaol. “Namun karena sebelum berangkat memperoleh informasi bahwa seluruh bupati/walikota se-Riau Jum’at pagi besok harus hadir dalam Rakor tersebut, Pj Bupati Bengkalis akhirnya membatalkan rencana pulang ke Bengkalis,” terang Johan. Ditambahkan Johan, sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Pemkab Bengkalis yang berkenaan penanganan Karlahut, diperkirakan bakal mendampingi Ahmad Syah yang diagendakan bakal digelar mulai pukul 07.30 WIB itu. Kepala SKPD dimaksud, diantarannya Kepala Badan Lingkungan Hidup H Arman AA, Kepala Dinas Perkebunan dan Kehutanan H Herman Mahmud, serta Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran Mochammad Jalal. “Sejauh ini yang saya ketahui hanya tiga kepala SKPD itu yang diminta Pj Bupati Bengkalis untuk mendampinginya mengikuti Rakor tersebut,”jelas Johan. Reporter Mirzal Apriliando


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar