LMN Riau Pecat Kader Pembangkang
GagasanRiau.com Pekanbaru - Komite Wilayah Liga Mahasiswa NasDem Provinsi Riau memecat kadernya yang membangkang karena melakukan Musyawarah Luar Biasa (Muslub) tanpa memilki Surat Keputusan (SK) yang sah dari pimpinan diatasnya. "Mereka yang melaksanakan Muslub tidak memiliki legalitas atau SK sebagai pengurus yang mereka klaim, dan mereka telah melanggar garis - garis perjuangan organisasi, status mereka bukan pengurus yang sah saat ini, memang mereka bahagian dr kita, tapi bukan pengurus"ungkap Daniel Simanjuntak selaku Wakil Ketua LMN Riau kepada GagasanRiau.com Selasa siang (22/9/2015). Ditambahkan Andukot, Sekretaris Komite Wilayah LMN Riau, mereka sudah melakukan pelanggaran luar biasa, sehingga harus diberi sanksi yang luar biasa pula. "Didalam rapat pleno yang diselenggarakan pada hari Minggu, 20 September 2015, yang dihadiri oleh 13 orang pengurus komite wilayah tersebut telah mengambil kesimpulan untuk memberikan sanksi teguran dan pemecatan terhadap orang-orang yang terlibat dalam acara Muslub, jumlah yang diberi sanksi teguran dan pemecatan ada 8 orang. Hasil rapat pleno sudah disampaikan ke Komite Pusat Liga Mahasiswa Nasdem, dan kita tinggal menunggu keputusan dari pusat yang akan disampaikan dalam minggu ini ungkap,"Andukot. Dedi Harianto Lubis saat ditanya tanggapannya mengenai Muslub tersebut menyampaikan, menyayangkan kawan-kawannya mengambil langkah yang salah tersebut, "apalagi komunikasi dengan kita tidak ada hambatan, dan menurut informasi kegiatan tersebut juga ada peran oknum pengurus partai, kalau hal ini benar sangat kita sayangkan. Karena ditambahkan Dedi, yang hadir menyampaikan ada yang dibiayai untuk hadir dari luar kota ke acara tersebut dan yang hadir banyak bukan anggota liga Mahasiswa Nasdem, tapi mahasiswa yang dimobilisasi. Dedi mengungkapkan berdasarkan dokumentasi acara, hanya beberapa orang yang benar-benar anggota Liga Mahasiswa Nasdem selebihnya massa didatangkan. Reporter Arif Wahyudi
Tulis Komentar