Daerah

Kabut Asap Bunuh Ekonomi Pedagang di Kabupaten Bengkalis

GagasanRiau.com Bengkalis - Kabut asap yang semakin parah di Kabupaten Bengkalis tidak hanya berdampak pada kesehatan namun juga berdampak pada perekonomian dan pendapatan masyarakat.

Seperti yang dialami oleh ibu Siti Hajar salah seorang pedagang makanan makanan kecil di jalan Jendral Sudirman, Bengkalis ini. Pada hari ini Ia lebih memilih tutup untuk sementara waktu agar tidak mengalami kerugian seperti yang sudah dialami sebelumnya.

"Rata rata pembeli kita dari anak sekolah, pernah anak setelah tiba-tiba dipulangkan, sedangkan kita sudah masak banyak, akhirnya tidak laku" ujar Siti.

Dalam beberapa hari belakangan ini Siti tetap membuka dagangnya namun omset beliau turun drastis, biasanya setiap hari bisa mendapatkan penjualan Rp 100.000 hingga Rp 150.000 per hari namun beberapa hari belakangan ini hanya berkisar Rp 50.000 saja.

"Pendapatan turun, soalnya orang banyak tidak keluar rumah. melihat seperti ini kita lebih memilih tutup saja, jangankan untung, modal saja tidak kembali" imbuh Siti.

Dalam keadaan seperti ini, Siti berharap agar pemerintah memperhatikan masyarakatnya karena apabila tidak ditanggapi secara cepat dan serius Kabut Asap ini juga akan berdampak meningkatnya angka kemiskinan.

"Kita berharap ada perhatian dari pemerintah, dan memberikan solusi terhadap permasalahan ekonomi kita saat ini"pungkas Siti.

Reporter Mirzal Apriliando


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar