Daerah

Ungguli Pasangan IKO, Mursini Himbau Masyarakat Jangan Terpancing Berita Bohong

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Pasca pemungutan suara pada Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) 9 Desember kemarin, Mursini Calon Bupati Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) menghimbau agar masyarakat tidak terpancing dengan berita-berita bohong yang dapat mengacaukan pesta demokrasi dimana sudah berlangsung lancar dan aman.

Hal ini dikutip GagasanRiau.Com melalui halaman resmi akun media sosial Facebook pribadi miliknya pada Sabtu pagi (12/12/2015). Dimana dikatakan Mursini, masyarakat diminta untuk mengikuti tahapan-tahapan selanjutnya sesuai dengan peraturan yang berlaku. Dan tidak mudah menerima begitu saja berita yang menyesatkan yang dapat memicu terjadinya kerusuhan sosial.

"Alhamdulillah, pleno PPK seluruh Kuansing telah selesai dilaksanakan, Untuk itu mari sama-sama kita ikuti tahapan-tahapan selanjutnya dengan seksama. tidak lupa kami mengajak seluruh lapisan masyarakat agar jangan terprovokasi oleh berita-berita yang tidak jelas. Mari kita jaga keamanan dan ketertiban demi kenyamanan kita bersama"tulis Mursini.

Selain itu juga Mursini juga menuliskan kata-kata Kuantan Singingi adalah kita. Kita adalah Kuantan Singingi. Basatu Nagori Maju.

Data yang berhasil dihimpun berdasarkan dari Pleno tingkat Kecamatan Mursini Halim atau MH memastikan diri unggul dari pasangan Indra Putra dan Komperensi (IKO) serta Mardjan Ustha – Muslim (MM).

Tercatat 15 Panitia Pemilihan Kecamatan ( PPK ) seluruh Kabupaten Kuansing, pada Jumat ( 11/12/2015 ), telah menuntaskan rapat pleno rekapitulasi penghitungan hasil suara Pilkada Kuansing 9 Desember yang lalu.

Dari hasil perhitungan perolehan suara yang diraih masing-masing pasangan calon, pasangan Mursini – Halim ( MH ) mengungguli pasangan Indra Putra – Komperensi ( IKO ) dan pasangan Mardjan Ustha – Muslim ( MM ).

Selisih antara keunggulan MH atas IKO cukup tipis sekitar 348 suara dilihat dari perolehan suara hasil pleno 15 kecamatan yang sudah tuntas dilaksanakan. Pasangan IKO mengumpulkan suara sekitar 63.196, pasangan MH sekitar 63.544 suara dan MM sekitar 32.983 dengan total suara 159.72 suara. Berikut hasil lengkap pleno rekapitulasi penghitungan suara 15 kecamatan yang sudah dilaksanakan.

Berikut ini rincian perolehan suara berdasarkan data Pleno PPK se Kabupaten Kuansing:

Kuantan Hilir Seberang 1. 1596 2. 1014 3. 4289

2. Pucuk Rantau 1. 2259 2. 1401 3. 356

3. Pangean 1. 4034 2. 3831 3. 2050

4. Hulu Kuantan 1. 2357 2. 1599 3. 681

5. Kuantan Tengah 1. 7549 2. 12542 3. 4030

6. Singingi 1. 6400 2. 6602 3. 2208

7. Cerenti : - IKO : 3.501 - MH : 3.395 - MM : 555

8. Inuman - IKO : 2.747 - MH : 2.101 - MM : 2.509

9. Logas Tanah Darat - IKO : 4.812 - MH : 3.962 - MM : 2.055

10. Benai - IKO : 3.176 - MH : 4.484 - MM : 1.032

11. Singingi Hilir - IKO : 8.520 - MH : 6.350 - MM : 1.753

12. Sentajo Raya - IKO : 8.079 - MH : 4.689 - MM : 3.490

13.Gunung Toar

- IKO : 1953

- MH : 4985

- MM : 795

14. Kuantan Hilir

- IKO : 1.180

- MH : 843

- MM : 5.603

15. Kuantan Mudik

- IKO : 5.032

- MH : 5.786

- MM : 1.567

Sumber : Pleno PPK di Kuansing Reporter Arif Wahyudi


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar