Sosbud

Kepala Staf Kohanudnas TNI AU Secara Resmi Buka Latihan Tutuka 2017

Danlanud Rsn Marsma TNI T.B.H. Age Wiraksono, S.I.P., M.A., didampingi pejabat Lanud saat berada di Skadron Udara 16, meninjau kesiapan pelaksanaan Video Conference dalam rangka pembukaan latihan puncak Kohanudnas “Tutuka 2017”.

GAGASANRIAU.COM PEKANBARU - Kepala Staf (Kas) Kohanudnas Marsekal Pertama TNI Tamsil Gustari Malik mewakili Panglima Kohanudnas Marsda TNI Yuyu Sutisna, S.E.,M.M., membuka secara resmi Latihan Pertahanan Udara (Hanud) “Tutuka” melalui video conference (vicon) dari Ruang Yudha, Popunas (Pusat Operasi Pertahanan Udara Nasional), Kohanudnas yang disaksikan langsung oleh Danlanud Rsn Marsma TNI T.B.H. Age Wiraksono, S.I.P., M.A., beserta jajarannya di Skadron Udara 16, Senin (18/9).  

Pangkohanudnas dalm sambutannya yang dibacakan Kaskohanudnas menyampaikan bahwa, latihan Tutuka merupakan latihan puncak Kohanudnas, yang merupakan tolok ukur seluruh personel berkemampuan Hanudnas terkait, seberapa baik penguasaan dan kemahirannya dalam melaksanakan prosedur operasional pada tugas pertahanan udara dengan melibatkan satuan pertahanan udara kewilayahan.

“Selain itu, dapat diketahui pula penguasaan dan kemahirannya melaksanakan integrasi serta interoperability organisasi dan prosedur antar satuan Hanud kewilayahan dalam tugas-tugas Hanud”, lanjut Pangkohanudnas.

Pangkohanudnas juga mengatakan, sebagai salah satu Komando Utama TNI, Kohanudnas juga berupaya melindungi simbol-simbol negara dan obyek vital nasional dari kemungkinan serangan udara lawan. Oleh karena itu, pada Latihan Tutuka ini berbagai unsur Hanudnas baik sipil dan militer dilibatkan termasuk Hanud pasif dan obvitnas, agar siap menghadapi berbagai kemungkinan yang terjadi.



Sementara itu Danlanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI T.B.H. Age Wiraksono, S.I.P., M.A.,menekankan kepada seluruh unsur Lanud yang terlibat dalam latihan untuk dapat mengerti serta memahami hal apa yang harus dilaksanakan pada saat latihan berlangsung, sehingga sasaran latihan bisa dicapai secara optimal.

“Tetap utamakan safety dan keamanan, agar latihan dapat berjalan dengan aman dan lancar hingga nanti berakhir”, pesan Danlanud. (RILIS)


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar