Daerah

Wajib Libur Bagi Perusahaan Pada 27 November 2013

[caption id="attachment_7088" align="alignleft" width="259"]Nyoblos Pada Pemilihan Gubernur Riau pada 27 November 2013 Nyoblos Pada Pemilihan Gubernur Riau pada 27 November 2013[/caption]

gagasanriau.com, Pekanbaru - Pemerintah Provinsi Riau sudah membuat surat edaran tentang hari libur bagi karyawan perusahaan, pada Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) Rabu, (27/11/13) mendatang. Ini dilakukan, agar karyawan berkesempatan menentukan pemimpin Riau lima tahun ke depan.

Himbauan tersebut sesuai Surat Keputusan Gubernur Riau No.100/TAPEM/15.22 Tanggal 21 November. Surat tersebut sudah disampaikan ke seluruh kabupaten/kota untuk disosialisasikan ke perusahaan.

Informasi itu diungkapkan Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Persyaratan Kerja Dinas Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Provinsi Riau Ruzaini SH, Minggu (24/11) di Pekanbaru. Menurutnya, kebijakan itu idealnya dapat dipatuhi dan diterapkan secara menyeluruh.

Ruzaini mengatakan, putusan tersebut juga memperhatikan keputusan Mendagri RI No. 270-7128 Tahun 2013 tanggal 21 November 2013, tentang Penetapan Penetapan hari pemungutan suara Pemilihan Gubri dan Wakil Gubri putaran kedua, periode tahun 2013 -2018. Materi substansinya adalah pada tanggal 27 November 2013 ditetapkan sebagai hari yang diliburkan khusus seluruh Wilayah Administrasi Provinsi Riau.

Ruzaini menambahkan, seluruh perusahaan yang ada di Provinsi Riau untuk menaati surat edaran ini dan mengatur jadwal kerja apabila produksi tidak bisa dihentikan. Bagi karyawan yang bekerja berhak atas upah lembur sesuai aturan ketenaga kerjaan.

"Surat Edaran Gubri sudah disampaikan. Karyawan harus diberikan kebebasan dalam memilih dan diberikan hak untuk menggunakan suaranya dalam Pilgubri. Kebijakan seperti ini akan berdampak bagi kehidupan berdemokrasi di Riau dan memberi contoh pada wilayah-wilayah lain di Indonesia,"sebutnya.

Dengan pertimbangan di atas Ruzaini menambahkan, tidak ada alasan lagi bagi pihak perusahaan untuk tidak meliburkan karyawan tanggal 27 November tersebut. Menurutnya, dukungan perusahaan juga menunjukkan sikap positif dalam menyikapi dinamika politik di Riau.

Eka Saputra


[Ikuti GagasanRiau.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar