Gagasanriau.com Pekanbaru- Barisan Muda Riau (BMR), kejahatan Koruptor di Riau kembali menorehkan noda hitam di Bumi Lancang kuning, belakangan ini Riau kembali diguncang sorotan pemberitaan Nasional dengan prestasi korupsi para wakil rakyat sebagaimana pemberitaan Metro TV dalam acara Realitas pada tanggal 18 Juni 2014 jam 23.00 WIB.
Dugaan penyelewengan dana Bantuan Sosial (Bansos) DPRD Kabupaten Bengkalis senilai Rp 230 miliar dan Dugaan penyelewengan dana Bantuan Sosial (Bansos) Kota Pekanbaru senilai Rp3,9 miliar serta tidak kalah fantastisnya mencuat kasus korupsi senilai Rp. 300 miliar perusahaan BUMD Kabupaten Bengkalis PT Bumi Laksamana Jaya (BLJ).
Diaz Bagus Amanda ketua umum Barisan Muda Riau (BMR) dalam pernyataan persnya yang diberikan kepada gagasanriau.com menyatakan “Korupsi bukanlah budaya di bumi Lancang Kuning yang harus disikapi biasa – biasa saja, namun korupsi merupakan penyakit para pemimpin yang telah menodai citra bumi Lancang Kuning yang harus dijadikan musuh bersama bagi masyarakat Riau”.
“BMR akan fokos menyoroti kasus-kasus korupsi yang ada di Riau dengan upaya mensosialisasikan kepada setiap lapisan masyarakat mulai usia dini hingga orang tua untuk menanamkan stikma bahwasannya korupsi merupakan kejahatan yang harus diperangi dan dihindari selain itu juga BMR akan melakukan upaya pengawalan kasus korupsi di Riau agar diusut sampai tuntas dan hukum dapat ditegakkan seadil – adilnya”. Tutup Diaz
Ginta guidia