Desak Usut Korupsi Keluarga Plt Gubri, Gempar Kembali Gruduk Kejati Riau

Kamis, 08 Oktober 2015 - 07:08:15 wib | Dibaca: 1928 kali 

GagasanRiau.com Pekanbaru - Ratusan massa Gerakan Mahasiswa Pemantau Riau (Gempar) kembali mendatangi Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kamis (8/10/2015) untuk mendesak agar dugaan Korupsi, Kolusi, Nepotisme keluarga Pelaksana Tugas Gubernur Riau (Plt Gubri) Arsyadjuliandi Rachman diusut segera sesuai dengan tuntutan pada Selasa (29/9/2015) yang lalu.

Massa Gempar mulai bergerak sekitar pukul 10.00 Wib pagi dari Badan Pustaka dan Arsip Daerah (BPAD) Riau, dan melakukan longmarch menuju Kejati. Massa dikawal ketat oleh ratusan polisi yang mengamankan jalannya aksi.

Setiba didepan Kejati Riau, massa langsung melakukan orasi untuk segera mengusut dan melakukan tindakan hukum kepada keluarga Plt Gubri Arsyadjuliandi Rachman yang akrab disapa Andi Rachman.

Selain melakukan orasi massa juga membentang spanduk yang bertuliskan "Usut Tuntas Korupsi Trio Rahman" dimana terpampang wajah Plt Gubri, selain itu juga Anto Rahman dan Juni Rahman.

"Perlu bapak-bapak di Kejati Riau ini ketahui, bahwa korupsi Plt Gubri di SKK Migas, kami juga mendesak agar Kejati Riau juga harus mengusut korupsi di keluarga Andi Rahman, karena ada Rp.2 triliun anggaran di Pemprov diduga di korupsi"kata Erlangga aktifis Gempar dalam orasinya.

Hampir dua jam massa melakukan orasi, namun Kepala Kejati Riau tak kunjung keluar namun hanya diwakili oleh Kasi II Intel. "Kami minta maap kepada kawan-kawan Gempar, Kepala Kejati Riau sedang tidak berada ditempat, namun kami akan segera menindaklanjuti laporan kawan-kawan Gempar"kata Deni Anton Prakoso.

Reporter Ady Kuswanto


Loading...
BERITA LAINNYA