Gara-gara Wanita, Dua Polisi Duel dan Senjata Pun Meletus di Kantor Samsat Riau

Jumat, 12 Agustus 2016 - 14:39:26 wib | Dibaca: 7787 kali 
Gara-gara Wanita, Dua Polisi Duel dan Senjata Pun Meletus di Kantor Samsat Riau
Foto ilustrasi

GagasanRiau.Com Pekanbaru - Dua anggota polisi duel dan sempat meletuskan senjata, di Kantor Samsat Riau di Pekanbaru, Jumat (12/8), pemicunya diperkirakan soal pria ketiga dalam rumah tangga.

Menurut saksi mata, awalnya seorang wanita PNS di Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Riau akan pergi keluar kantor bersama anggota Polri. Keduanya sama-sama bertugas di Kantor Samsat. Keduanya menaiki mobil Yaris warna putih.

Tiba-tiba mobil ini dihentikan seorang pria yang tak lain juga anggota kepolisian. Anggota polisi yang menghentikan mobil tersebut tidak lain suami dari PNS Dispenda.

Anggota Polri itu marah karena istrinya satu mobil dengan pria yang lain yang juga sama-sama bertugas di jajaran Polda Riau.

Tak terima istrinya bersama pria lain, anggota Polri tadi marah dan menembakkan senjata dinasnya ke ban sebelah kanan mobil Yaris. Dor, suara tembakan menghebohkan kantor Samsat.



Sejumlah pegawai di Kantor Samsat termasuk warga yang lagi mengurus administrasi kendaraan keluar dari ruangan. Mereka terkejut karena adanya suara letusan senjata.

Keributan pun terjadi. Dua anggota polisi itu sempat berkelahi. Tak lama, anggota Provos mengamankan keduanya. Anggota Polri yang satu mobil dengan istri anggota polisi itu akhirnya diboyong ke Polda Riau.

"Tadi kami menyaksikan terjadinya keributan sesama anggota polisi. Namun akhirnya situasi reda setelah datang tim provos," kata saksi mata yang enggan disebutkan namanya kepada detikcom.

Kabid Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo, mengaku belum mendapat laporan terkait perkelahian dengan senjata api tersebut.

"Sebentar ya, kita akan koordinasi (ke provos) terkait hal itu. Soalnya saya belum menerima laporannya," tutup Guntur.**/detik.com


Loading...
BERITA LAINNYA